PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA PADA MATERI PROGRAM LINIER KELAS XI SMK

Journal Title: VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan - Year 2017, Vol 8, Issue 2

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menguji pengaruh model pembelajaran Creative Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kreatif. 2) mengidentifikasi aktivitas belajar siswa dalam pembelajaran dengan menggunakan model Creative Problem Solving. 3) mengidentifikasi motivasi belajar siswa dalam pembelajaran dengan menggunakan model Creative Problem Solvin. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri Monterado. Adapun populasi dalam penelitian ini yaitu kelas XI Pemasaran 22 siswa, XI Akuntansi 28 siswa, XI Administrasi Perkantoran 28 siswa dan XI Teknik Komputer dan Jaringan 28 siswa. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas XI Administrasi perkantoran sebagai kelas eksperimen dan kelas XI Akuntansi sebagai kelas kontrol. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain True Eksperimental Design. Soal yang diberikan berupa essay terdiri 4 soal dengan indikator berpikir lancar, berpikir luwes, berpikir orisinal, dan berpikir terperinci yang telah diuji cobakan terlebih dahulu dengan validitas, reliabilitas, daya pembeda dan tingkat kesukaran. Teknik analisis data yang digunakan untuk melihat pengaruh model pembelajaran Creative Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kreatif menggunakan uji t, untuk mengetahui aktivitas belajar siswa dengan menghitung persentase indikator aktivitas belajar siswa dan untuk mengetahui motivasi belajar siswa menggunakan rumus rata-rata indikator motivasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Terdapat pengaruh model Creative Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi program linier kelas XI SMK Negeri 1 Monterado tahun ajaran 2016 - 2017. 2) Aktivitas belajar siswa baik pada model Creative Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi program linier kelas XI SMK Negeri 1 Monterado tahun ajaran 2016 – 2017. 3) Motivasi belajar siswa tinggi pada model Creative Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada materi program linier kelas XI SMK Negeri 1 Monterado tahun ajaran 2016 – 2017.

Authors and Affiliations

Rolia Rolia, Rosmaiyadi Rosmaiyadi, Nurul Husna

Keywords

Related Articles

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA KELAS V SDN 4 SINTANG TERHADAP HUKUM BACAAN ALIF LAM SYAMSIAH DAN ALIF LAM QOMARIAH DALAM BACAAN SURAT AL QUR’AN DENGAN BENAR MELALUI METODE LATIHAN (DRILL)

Bahasa Arab dan Huruf Hijaiyah merupakan unsur penting dalam pendidikan agama Islam. Penguasaan keduanya juga turut menentukan keberlangsungan pembelajaran Agama Islam baik di lingkungan pendidikan maupun di masyarakat....

UPAYA PENINGKATAN PENGETAHUAN SISWA KELAS V SDN 26 SINTANG TERHADAP MATERI AZAN DAN IQOMAH MELALUI PENGGUNAAN METODE DEMONSTRASI

Azan dan Iqomah merupakan ketrampilan relijius yang penting bagi siswa beragama Islam sebab akan sangat berguna di masyarakat. namun mengajarkan adzan dan iqamah bukanlah perihal mudah sebab tidak dapat diteorikan begitu...

ANALISIS KEMAMPUAN METAKOGNISI MAHASISWA CALON GURU

Kemampuan metakognisi merupakan kesadaran yang dimiliki siswa untuk mendapatkan pengetahuan secara mandiri dan menemukan solusi dari permaslahan yang ditemukan. Salah satu proses pembelajaran yang dapat melatih kemampuan...

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA MENGGUNAKAN MEDIA PAPAN FLANNEL DENGAN MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA PADA SISWA KELAS III SD NEGERI 09 TANJUNG ARAK KABUPATEN MELAWI TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran IPA menggunakan media papan flannel pada siswa kelas III SD Negeri 09 Tanjung Arak tahun pelajaran 2015/2016. Metode penelitian yang digunakan dala...

IMPLEMENTASI ALGORITMA PELATIHAN LEVENBERG MARQUARDT DAN REGULARISASI BAYES UNTUK PREDIKSI CURAH HUJAN

Algoritma Levenberg Marquardt digunakan untuk pelatihan feedforward neural network karena keefektifan dan kecepatan konvergensinya. Levenberg Marquardt merupakan metode optimasi nonlinier yang digunakan pada saat koreksi...

Download PDF file
  • EP ID EP42357
  • DOI http://dx.doi.org/10.31932/ve.v8i2.39
  • Views 238
  • Downloads 0

How To Cite

Rolia Rolia, Rosmaiyadi Rosmaiyadi, Nurul Husna (2017). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA PADA MATERI PROGRAM LINIER KELAS XI SMK. VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-42357