HUBUNGAN ANTARA LATAR BELAKANG PENDIDIKAN FORMAL, PENGETAHUAN, STATUS EKONOMI DAN SIKAP DENGAN UPAYA MASYARAKAT MENGENAI BUDIDAYA Gyrinops versteegii (Gilg.) Domke DI PULAU LOMBOK

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah: (1) untuk mengungkap bagaimana latar belakang pendidikan formal, pengetahuan, status ekonomi, sikap dan upaya budidaya masyarakat mengenai budidaya Gyrinops versteegii (Gilg.) Domke di pulau Lombok. (2) untuk mengetahui hubungan latar belakang pendidikan formal, pengetahuan, status ekonomi dan sikap dengan upaya masyarakat mengenai budidaya Gyrinops versteegii (Gilg.) Domke di pulau Lombok. Jenis penelitian ialah penelitian survei dengan rancangan deksriptif kuantitatif dan deksriptif korelasional. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Sedangkan hubungan latar belakang pendidikan formal, pengetahuan, status ekonomi dan sikap dikorelasikan dengan upaya masyarakat mengenai budidaya Gyrinops versteegii (Gilg.) Domke menggunakan uji korelasi bivariat product moment yang dilanjutkan dengan analisis regresi menggunakan bantuan paket program SPSS 0.17 for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) tingkat latar belakang pendidikan formal, sebesar 25,71% dengan kategori sangat rendah, pengetahuan sebesar 67,23% dengan kategori cukup, status ekonomi sebesar 50 % dengan kategori rendah, sikap sebesar 65,40% dengan kategori cukup, dan upaya budidaya Gyrinops versteegii sebesar 54,42% dengan kategori rendah. (2) Hasil analisis hubungan pada penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara latar belakang pendidikan formal, pengetahuan, status ekonomi dan sikap dengan upaya budidya Gyrinops versteegii dengan nilai korelasi sebesar 0,898 dan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,806.

Authors and Affiliations

Taufik Samsuri

Keywords

Related Articles

PENGARUH PENGGUNAAN HANDOUT BERBASIS PEMECAHAN MASALAH TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS DAN KETERAMPILAN BERPIKIR KREATIF SISWA

This study aims to determine the effect of using problem-based handouts on critical thinking skills and students' creative thinking skills in Static Fluid material. The population of this study were all students of cla...

Validitas Buku Ajar Ekologi Berbasis Kearifan Lokal untuk Mengembangkan Sikap Ilmiah Mahasiswa

This study aims to describe the validity of local wisdom-based ecology teaching books to develop students' scientific attitudes. This research is a qualitative descriptive study to assess and obtain a valid ecological...

PENGARUH BLENDED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PBL) TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA IKIP MATARAM PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN

To teach environmental pollution subject material must be adjusted to real daylife problem because environmental pollution can’t last from human life. Associated with the characteristics of environmental contamination...

KOMPETENSI GURU KELAS PADA SEKOLAH BINAAN DALAM PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) BERKARAKTER BERDASARKAN KURIKULUM 2013 MELALUI PENDAMPINGAN DI GUGUS III DAN IV KEC. SELAPARANG TAHUN 2014

This research aims to know the effectiveness of the implementation of assistance in improving teachers’ competency on formulate the character teaching plan, which is useful for supervisors to improve professionalism an...

Pengaruh Pembelajaran Kooperatif Student Teams Achivement Division (STAD) terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Siswa

The purpose of this study was to describe the effect of STAD cooperative learning on students' critical thinking skills. This research is a pre-experimental study with posttest control group design. The subject of this...

Download PDF file
  • EP ID EP35957
  • DOI -
  • Views 391
  • Downloads 0

How To Cite

Taufik Samsuri (2013). HUBUNGAN ANTARA LATAR BELAKANG PENDIDIKAN FORMAL, PENGETAHUAN, STATUS EKONOMI DAN SIKAP DENGAN UPAYA MASYARAKAT MENGENAI BUDIDAYA Gyrinops versteegii (Gilg.) Domke DI PULAU LOMBOK. Prisma Sains: Jurnal Pengkajian Ilmu dan Pembelajaran Matematika dan IPA IKIP Mataram, 1(1), -. https://europub.co.uk/articles/-A-35957