Analisis Komparatif Penggunaan Sistem Informasi Perbankan antara Bank Syariah aan Bank Konvensional

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2016, Vol 1, Issue 1

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan perbedaan sistem informasi transaksi dan pelayanan perbankan pada Bank Syariah dan Bank Konvensional, untuk menganalisis tentang perbedaan sistem transaksi dan pelayanan yang digunakan pada Bank Syariah dan Bank Konvensional, dan untuk mengetahui posisi kemajuan bank syariah terhadap konvensional dalam penggunaan sistem informasinya. Teknologi Sistem Informasi (TSI) Perbankan digunakan bank untuk mengolah data keuangan dan pelayanan jasa perbankan secara elektronik dengan menggunakan sarana komputer, telekomunikasi, dan sarana elektronik lainnya. Teknologi tersebut dibagi menjadi dua yaitu pengolahan data elektronik dan e-banking. Sedangkan fokus dalam penelitian ini adalah pada analisis e-banking atau e-chanel pada perbankan syariah dan konvensional. Metode dalam Penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain deskriptif. Jenis metode penelitian deskriptif yang digunakan adalah studi perbandingan (comparative study). Penelitian komparatif adalah penelitian yang bersifat membandingkan. Bank Muamalat sebagai sampel bank syariah dan Bank BCA sebagai sampel bank konvensional. Dengan pencarian data melalui wawancara dan observasi kepada bank, nasabah dan lainnya atau media. Sesuai dengan temuan penelitian perbandingan antara bank syariah dan konvensional melalui tiga aspek penilaian. Pertama aspek persepsi bank yang menyatakan kelemahan pada bank syariah adalah ekspansinya. Kedua aspek persepsi nasabah kelemahan pada bank syariah adalah pada infrastruktur yang masih minim. Kemudian pada aspek ketiga yaitu persepsi lainnya melalui indikator pembanding system yang menyatakan bahwa posisi bank syariah masih tertinggal.

Authors and Affiliations

Abdurokhim

Keywords

Related Articles

PESAN KOMUNIKASI POLITIK PERSIS DALAM PEMILU TAHUN 2014

Penelitian ini bermaksud mengkaji pesan komunikasi politik Persis dalam Pemilu Tahun 2014. Pesan komunikasi politik Persis pada Pemilu tahun 2014 disampaikan kepada berbagai kalangan, yaitu kepada anggota Persis dan ba...

PENGARUH SIMPANAN POKOK DAN SIMPANAN WAJIB TERHADAP SISA HASIL USAHA PADA KOPERASI KPRI MITRA SMA NEGERI 1 MAJA KABUPATEN MAJALENGKA

Dalam kegiatan operasionalnya, setiap perusahaan pasti membutuhkan modal demi tercapainya tujuan perusahaan. Termasuk koperasi, lembaga keuangan ini pun membutuhkan dana dalam menggerakan roda perusahaannya. Misalnya s...

KAJIAN AKTIVITAS ANTIMIKROBA MONOASILGLISEROL (MAG) DAN MONO-DIASILGLISEROL (MDAG) DARI MINYAK KELAPA DAN MINYAK INTI SAWIT

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi aktivitas antimikroba MAG dan MDAG dari minyak kelapa (CNO) dan minyak inti sawit (PKO) terhadap bakteri patogen. Bakteri yang digunakan untuk mengevaluasi aktivitas anti...

APLIKASI PROMOSI REMPEYEK KACANG DESA SROWOT BERBASIS ANDROID.

Android merupakan suatu bentuk operasi untuk perangkat mobile yang berbasis Linux, melingkupi sistem operasi, middleware dan aplikasi. Android menyediakan platform yang besar bagi para pengembang usaha untuk membuat ap...

SUPERVISI AKADEMIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU SMA COKROAMINOTO SUKARESMI DALAM MEMBUAT ADMINISTRASI PENELITIAN TINDAKAN KELAS MELALUI WORKSHOP

Penelitian bertujuan untuk membuat administrasi penelitian tindakan kelas setelah dilaksanakan supervisi akademik melalui workshop. Penelitian ini bermetodekan penelitian tindakan sekolah, suatu penelitian dengan orien...

Download PDF file
  • EP ID EP41099
  • DOI -
  • Views 363
  • Downloads 0

How To Cite

Abdurokhim (2016). Analisis Komparatif Penggunaan Sistem Informasi Perbankan antara Bank Syariah aan Bank Konvensional. Jurnal Syntax Literate, 1(1), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41099