PRODUKSI DAN KARAKTERISASI ENZIM KITOSANASE DARI ISOLAT BAKTERI Klebsiella sp

Journal Title: Techno: Jurnal Penelitian - Year 2015, Vol 4, Issue 2

Abstract

Enzim kitosanase merupakan enzim yang mengkatalisis reaksi endohidrolisis ikatan (1,4) β- glukosida pada kitosan menjadi serangkaian kitooligosakarida atau oligomer kitosan. Diantara semua organisme penghasil kitosanase, bakteri mendapat perhatian khusus karena bakteri mampu memproduksi secara cepat kandungan biomassa sehingga senyawa bioaktif bisa diproduksi lebih mudah, cepat dan banyak dalam skala bioteknologi Kitosanase dari mikroba memberikan hasil yang baik dalam memproduksi kitooligosakarida, namun sangat mahal untuk digunakan di industri dalam skala besar. Penelitian ini bertujuan untuk memproduksi dan karakterisasi ekstrak kasar enzim kitosanase dari Klebsiella sp. Enzim kitosanase diproduksi pada medium fermentasi yang mengandung 0,5% koloidal kitosan selama 60 jam dengan aktivitas 0,309 U/mL (5,235 U/mg), bekerja optimum pada suhu 40 ºC dan pH 8, kecepatan maksimal enzim pada konsentrasi substrat (soluble kitosan) 1 %, diaktifkan oleh Co2+; Ca2+ dan Ni2+ serta dihambat oleh Zn2+; Mg2+ dan Cu2+.

Authors and Affiliations

Sarnia Sarnia, Hasnah Natsir, Seniwati Dali

Keywords

Related Articles

PENGGUNAAN FLY ASH SEBAGAI BAHAN TAMBAH PADA PROSES PEMBUATAN MORTAR DENGAN BAHAN DASAR PASIR APUNG

Sumber daya alam yang terdapat di Kota Tidore Kepulauan, salah satunya berupa ketersediaan batu apung,yang telah dimanfaatkan untuk membuat bata pres. Di Kota Tidore juga terdapat abu batubara (fly ash) yang berasal da...

Aplikasi Metode Importancae Performance Analysis dalan Analisa Tingkat Pelyanan Mode Speedboat

Speedboat merupakan salah satu moda yang mengbungkan pusat kota Ternate dengan pusat kota Tidore Kepulauan. Meningkatnya pelaku perjalanan menggunakan moda ini menuntut perlunya perhatian terhadap aspek kenyamanan dan...

Kerapatan Mangrove dan Konservasinya di Bacan Kabupaten Halmahera Selatan Provinsi Maluku Utara

Hutan mangrove merupakan perpaduan antara dua habitat yaitu terrestrial dan aquatik. Dalam perkembangannya ekosistem ini selalu mengalami kerusakan, ini terjadi kerena belum ada perhatian pemerintah untuk mencegahnya....

BIOCHAR DAN KOMPOS UNTUK PENINGKATAN SIFAT FISIKA TANAH DAN EFISIENSI PENGGUNAAN AIR

Biochar merupakan mineral amorf digunakan sebagai bahan pembenah tanah. Biochar dikombinasikan dengan kompos untuk memperbaiki sifat fisika tanah dengan indikator tanaman Jagung Manis. Penelitian dilaksanakan pada bula...

KARAKTER MORFOMETRIK IKAN SIDAT DI BEBERAPA PERAIRAN PULAU HALMAHERA, MALUKU UTARA

Anguilla eel is one of the important economic values of fishery commodities both nationally and internationally. Eel is a unique organism that grows in the freshwater and migrated thousands of kilometers to open sea du...

Download PDF file
  • EP ID EP43985
  • DOI -
  • Views 511
  • Downloads 0

How To Cite

Sarnia Sarnia, Hasnah Natsir, Seniwati Dali (2015). PRODUKSI DAN KARAKTERISASI ENZIM KITOSANASE DARI ISOLAT BAKTERI Klebsiella sp. Techno: Jurnal Penelitian, 4(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-43985