Analisis Asesmen dalam Bahan Ajar Biologi terhadap Potensi Pemberdayaan Kemampuan Berkomunikasi Siswa Kelas XI
Journal Title: Pancasakti Science Education Journal - Year 2017, Vol 2, Issue 2
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis asesmen dalam bahan ajar biologi terhadap potensi pemberdayaan kemampuan berkomunikasi siswa kelas XI salah satu SMA Negeri di Kabupaten Madiun. Penelitian menggunakan metode deskriptif. Asesmen yang dianalisis meliputi soal pilihan ganda dan essay dalam bahan ajar biologi kelas XI dari dua penerbit yang berbeda pada materi sistem ekskresi manusia. Analisis asesmen dalam bahan ajar terhadap potensi memberdayakan kemampuan berkomunikasi menggunakan 12 indikator penilaian kemampuan berkomunikasi. Analisis data secara deskriptif kuantitatif. Hasil analisis asesmen dalam bahan ajar didapatkan kemunculan 12 indikator yang meliputi 1) deskripsi data berbagai cara 0%, 2) deskripsi hubungan data 42,86%, 3) memaknai data berbagai cara 14,29%, 4) melihat isi materi dari berbagi sudut pandang 0%, 5) menunjukkan kebenaran data 0%, 6) membedakan fakta dan kesimpulan 0%, 7) mengklarifikasi pernyataan 0%, 8) memastikan pernyataan teman 0%, 9) merespon pernyataan teman 0%, 10) memisahkan ide 14,29%, 11) memperbaiki pendapat berdasarkan masukan teman 0%, 12) menarik kesimpulan dari berdiskusi 28,56%. Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa asesmen dalam bahan ajar biologi kelas XI belum memberdayakan kemampuan berkomunikasi siswa dengan optimal. Berdasarkan hasil penelitian dapat disarankan perlu adanya pengembangan asesmen yang memiliki potensi pemberdayaan kemampuan berkomunikasi siswa.
Authors and Affiliations
Anggit Sasmito, Suciati Suciati, Maridi Maridi
ANALISA KADAR LOGAM TIMBAL (Pb) DALAM TANAMAN LIDAH MERTUA (SANSIVIERA Sp.) DI KOTA TEGAL DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETER SERAPAN ATOM (SSA)
Pencemaran logam berat terhadap alam lingkungan merupakan suatu proses yang erat kaitannya dengan aktivitas manusia. Timbal (Pb) merupakan logam berat yang bersifat toksik yang berasal dari gas hasil pembuangan kendaraan...
MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DALAM MEMBUAT PROYEK SAINS
Pembelajaran menuntut kemandirian gurumenciptakan suasana yang menyenangkan agar siswa mampu mengembangkan aktivitas dan kreativitas, yaitu dengan melibatkan siswa secara aktif. Salah satu SMP di Ungaran belum melakukan...
Pengembangan Media Pembelajaran IPA Berbasis Literasi Sains untuk Siswa Sekolah Dasar
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran IPA berbasis literasi sains untuk siswa sekolah dasar. Uji coba produk dilakukan menggunakan pretes-postes one group design melalui dua tahap, yaitu uji ska...
PENINGKATAN MUTU MINYAK GORENG BEKAS DENGAN PROSES ADSORPSI KARBON AKTIF UNTUK DIBUAT SABUN PADAT
Proses pemurnian akan meningkatkan mutu minyak goreng bekas. Penelitian ini, minyak goreng bekas dilakukan proses pemurnian atau penghilangan bumbu (despicing) dengan menggunakan alat kertas saring, netralisasi minyak go...
PERANGKAT EVALUASI KECAKAPAN HIDUP DALAM PEMBELAJARAN FISIKA SMK
Tujuan penelitian ini adalah (1) menghasilkan perangkat evaluasi kecakapan hidup untuk pembelajaran fisika, (2) mengukur validitas dan reliabilitas perangkat, (3) menentukan kepraktisan perangkat, dan (4) mendeskripsikan...