ANALISIS KOMPONEN UTAMA MENGGUNAKAN METODE EIGENFACE TERHADAP PENGENALAN CITRA WAJAH

Journal Title: Jurnal Teknologi - Year 2017, Vol 9, Issue 1

Abstract

Proses pengenalan wajah yang dilakukan oleh komputer tidak semudah dan secepat dibandingkan dengan proses pengenalan yang dilakukan oleh manusia. Manusia dengan mudah dapat mengenali wajah seseorang dengan sangat cepat tanpa rasanya harus berfikir. Input yang diperlukan pada aplikasi ini adalah berupa citra wajah dengan ukuran dan resolusi yang sama. Output aplikasi ini adalah berupa class terdekat dari wajah yang ingin dikenali. Aplikasi ini dibuat menggunakan MATLAB yang cukup handal dan mudah dalam perhitungan matematik dan bekerja dalam konsep matrik serta mempunyai fungsi visualisasi yang bervariasi. Salah satu metode pendekatan yang digunakan adalah Eigenface, sebuah metode yang dikemukakan oleh Turk dan Pentland. Metode ini melibatkan sebuah set wajah yang pada dasarnya melibatkan proses analisis komponen utama (Principal Component Analysis). Dalam metode ini citra wajah akan diproyeksikan dalam sebuah ruang fitur yang menonjolkan variasi yang signifikan di antara citra wajah yang diketahui. Fitur signifikan inilah yang disebut dengan Eigenface karena fitur-fitur tersebut adalah komponen utama dari suatu set citra wajah untuk pelatihan. Hal yang perlu diingat adalah fitur-fitur ini tidak berarti berhubungan dengan fitur-fitur yang terdapat pada wajah, seperti mata, hidung, mulut, dan telinga. Eigenface hanya akan menangkap point-point pada citra yang menyebabkan variasi yang signifikan antara wajah-wajah dalam database yang membuat mereka dapat dibedakan.

Authors and Affiliations

Nunu Kustian

Keywords

Related Articles

ANALISIS DESAIN PICKUP PIEZOELEKTRIK DARI MODEL HYBRID SOLAR CELL-PIEZOELECTRIC UNTUK DAYA RENDAH

Indonesia merupakan negera yang memiliki sumber energi baru dan terbarukan yang belum dikembangkan secara optimal dan besar-besaran digali dan digunakan, terutama energy sel surya dan energi air hujan. Kelebihan dari ikl...

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ASURANSI JIWA MENGGUNAKAN METODE ANALYTIC HIERARCHY PROCESS DENGAN CRITERIUM DECISION PLUS

Pengembangan bisnis asuransi di saat yang berkembang pesat, di mana ini bisa membuat bingung dalam menentukan calon pelanggan untuk memilih opsi asuransi yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan mereka. Asuransi jiwa a...

METODOLOGI PERHITUNGAN KOEFISIEN PERPINDAHAN PANAS KONVEKSI PAKSA FLUIDA ORGANIK PROPANA PADA KONDISI SUPERKRITIK

Penelitian tentang siklus Rankine organik superkritis mulai giat dilakukan sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan efisiensi termal dari siklus Rankine organik. Pada kondisi superkritik, sifat-sifat termodinamika dan...

RANCANG BANGUN TEKNOLOGI MODIFIED ATMOSPHERE STORAGE (MAS) DENGAN KAPASITAS 4,77 m3

Pola hidup sehat berbasis makanan teknologi olah minimal diterapkan oleh masyarakat untuk meningkatkan kualitas kesehatan. Teknologi olah minimal dipergunakan untuk memperlambat laju pembusukan makanan sewaktu di ruang p...

ANALISA DAN OPTIMASI SISTEM PLTGU BIOMASSA GAS METAN DENGAN DAYA 20 MW

Pembangkit Listrik Tenaga Biomassa adalah pembangkit yang mempergunakan biomassa (sampah) dalam membentuk energi termal yang akan dipergunakan untuk menggerakan energi potensial pada sistem pembangkit listrik. Pada pros...

Download PDF file
  • EP ID EP196641
  • DOI 10.24853/jurtek.9.1.43-48
  • Views 76
  • Downloads 0

How To Cite

Nunu Kustian (2017). ANALISIS KOMPONEN UTAMA MENGGUNAKAN METODE EIGENFACE TERHADAP PENGENALAN CITRA WAJAH. Jurnal Teknologi, 9(1), 43-48. https://europub.co.uk/articles/-A-196641