EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE GUIDED NOTE TAKING TERHADAP PRESTASI BELAJAR FIQIH SISWA KELAS IX MTS JAGAT RAYA KABUPATEN CIREBON

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2018, Vol 3, Issue 8

Abstract

Sejauh ini pembelajaran fiqih belum optimal karena metode yang peneliti gunakan masih didominasi ceramah. Dampaknya adalah siswa terlihat jenuh dan kurang semangat serta kerja sama antarsiswa masih minim. Berangkat dari kenyataan tersebut peneliti berupaya melaksanakan inovasi dengan metode pembelajaran guided note taking pada materi ta'awun. Penelitian ini termasuk pada jenis penelitian eksperimen semu. Artinya dalam penelitian eksperimen semu seorang peneliti tidak memiliki kewenangan untuk memanipulasi subyek. Dengan demikian peneliti akan menggunakan random kelompok dan akan digunakan untuk menentukan perlakukan dan kontrol. Desain penelitiannya adalah “One Groups Pretest-Posttest Design”, artinya penelitian yang memiliki pretest sebelum diberikan perlakuan dan posttest setelah diberi perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan Prestasi siswa sebelum penerapan model guided note taking memiliki nilai minimum pretest sebesar 60, maksimum 76, dengan rerata 70,04 dan standar deviasi 3.05. Prestasi siswa setelah penerapan model guided note taking minimum pretest sebesar 72, maksimum 78, dengan rerata 74,78 serta standar deviasi 1.41. Nilai sig (2 tailed)<0,05. Data tersebut dapat disebut dengan nilai p value dengan nilai 0,000 di mana < 0,05. Karena < 0,05 maka perbandingan dan bermakna secara statistik memiliki nilai propabilitas 0,05. Artinya ada kenaikan prestasi belajar fiqih siswa, sesudah maupun sebelum dilakukan eksperimen dengan metode guided note taking.

Authors and Affiliations

Akhmad Daenuri

Keywords

Related Articles

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN METODE OBYEK LANGSUNG DALAM PEMBELAJARAN MELUKIS DI KELAS IX SMP NEGERI 4 KUNINGAN

Berdasarkan hasil observasi dan tes tentang kemampuan berkarya seni lukis pada siswa kelas IX SMP Negeri 4 Kuningan diperoleh kesimpulan bahwa proses pembelajaran belum menunjukkan hasil yang optimal. Oleh karena itu...

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI BAYI USIA <6 BULAN

Pemberian makanan pendamping ASI, merupakan bentuk perilaku dalam upaya meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan balita sesuai usianya. Pemberian MP-ASI pada bayi sesuai standar lebih dari 6 bulan di UPTD Puskesmas S...

PENGARUH BAKTERI PADA BAK AERASI DI UNIT WASTE WATER TREATMENT

Pengolahan air limbah secara biologi merupakan pengolahan air limbah dengan memanfaatkan mikroorganisme lainnya. Mikro-organisme ini dimanfaatkan untuk menguraikan beberapa bahan organik yang terkandung dalam air limb...

ANALISIS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PELAYANAN ADMINISTRASI TERPADU (PATEN) DI KECAMATAN KARANGSEMBUNG KABUPATEN CIREBON

Penelitian ini berawal dari masalah yaitu pelayanan umum di Kec. Karangsembung Kab. Cirebon kurang maksimal, hal tersebut diduga akibat belum optimalnya implementasi kebijakan Paten. Metode penelitian yang penelitian...

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN KEPALA DINAS PERHUBUNGAN, INFORMATIKA DAN KOMUNIKASI DALAM MENINGKATKAN KETERTIBAN LAHAN PARKIR DI KOTA CIREBON (STUDI KASUS LAHAN PARKIR JALAN PEKIRINGAN)

Implementasi kebijakan merupakan tahapan yang sangat penting dalam proses kebijakan. Substansinya bahwa implementasi kebijakan itu menentukan keberhasilan dari sebuah proses penentuan kebijakan karema berwala dari situ...

Download PDF file
  • EP ID EP41333
  • DOI -
  • Views 211
  • Downloads 0

How To Cite

Akhmad Daenuri (2018). EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE GUIDED NOTE TAKING TERHADAP PRESTASI BELAJAR FIQIH SISWA KELAS IX MTS JAGAT RAYA KABUPATEN CIREBON. Jurnal Syntax Literate, 3(8), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41333