HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP PADA REMAJA PUTRI TENTANG FLUOR ALBUS DI SMA NEGERI 1 CILEUNYI

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2017, Vol 2, Issue 7

Abstract

Fluor albus atau keputihan dapat mengenai sebagian besar wanita termasuk di dalamnya keputihan yang dapat mengenai remaja putri. Hal ini terkait dengan pengetahuan remaja tentang fluor albus. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui akan hubungan dan/atau keterkaitan antara pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang fluor albus di SMA Negeri 1 Cileunyi. Metode dalam penelitian ini adalah praktik analisis dengan pendekatan cross sectional. Data penelitian ini berjenis primer dengan instrument penelitian adalah kuesioner yang disebarkan pada 81 responden di kelas 1, 2 dan 3. Hasil penelitian menunjukan pengetahuan tentang fluor albus pada remaja putri mlalui pengetahuan kurang sebesar 35,80%, sedangkan untuk remaja putri yang memiliki sikap negatif sebesar 43,21%. Terdapat keterkaitan yang cukup signifikan antara pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang fluor albus di SMA Negeri 1 Cileunyi. Adapun simpulan atas penelitian ini adalah adanya hubungan dan/atau keterkaitan yang cukup mencolok (p<0,05) yaitu pengetahuan yang kurang yang akan menyebabkan sikap negatif tentang fluor albus pada remaja putri di SMA Negeri 1 Cileunyi.

Authors and Affiliations

Ikha Choirin Nisa dan Ela Rohaeni

Keywords

Related Articles

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

Pengaruh Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar mata pelajaran matematika Pendidikan Anak Usia Dini di SDIT Nurul Aini Permata Balaraja Tangerang. Proses mendapatkan data yang akurat dan tepat guna untuk mendapat...

PENGARUH DIKLAT TERHADAP PENINGKATAN DISIPLIN DAN PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA FAJAR TOSERBA TALAGA KABUPATEN MAJALENGKA

Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh diklat terhadap disiplin dan prestasi kerja pada Fajar Toserba Talaga Kabupaten Majalengka. Penelitian ini di laksanakan di Fajar Toserba Talaga Kabupa...

ANALISIS PRESSURE WINDOW UNTUK PENGOPERASIAN AERATED DILLING TERHADAP GHEOTERMAL

Aerated Drilling yang telah dimanfaatkan untuk menembus zona potensial sumur geothermal penting untuk dinilai agar bisa berjalan optimal. Analisis kinerja pengeboran aerasi dengan menggunakan pressure window telah disi...

INCREASING STUDENTS’ WRITING SKILL THROUGH EXPOSITORY STRUCTURED TEXT /PARAGRAPH

The purpose of this research were: 1) to encourage students confidently express their ideas in writing process.2) to measure students’ improvement especially in writing skill. Descriptive qualitative method was impleme...

IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN KREDIT KEPEMILIKAN RUMAH (KPR) DI BANK MUAMALAT CABANG CIREBON

Dunia perbankan, khususnya pada perbankan Syariah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Dengan begitu maka persaingan antara produk - produk perbankan tidak dapat terhindarkan dan semakin ketat. Salah satunya yaitu...

Download PDF file
  • EP ID EP41189
  • DOI -
  • Views 218
  • Downloads 0

How To Cite

Ikha Choirin Nisa dan Ela Rohaeni (2017). HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP PADA REMAJA PUTRI TENTANG FLUOR ALBUS DI SMA NEGERI 1 CILEUNYI. Jurnal Syntax Literate, 2(7), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41189