IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERMODIFIKASI MAKE A MATCH TERHADAP UPAYA PENCAPAIAN KETUNTASAN BELAJAR EKONOMI PADA SISWA KELAS X SMA NUSANTARA INDAH, SINTANG, KALIMANTAN BARAT

Journal Title: VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan - Year 2014, Vol 5, Issue 2

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD bermodifikasi Make A Match dengan didukung kemampuan awal, motivasi, minat dan aktivitas belajar siswa terhadap pencapaian ketuntasan belajar ekonomi siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas di SMA Nusantara Indah Sintang yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian siswa kelas XE, data diperoleh melalui observasi, tes, angket, wawancara serta dokumentasi. Dianalisis secara deskriptif dengan membandingkan hasil dari setiap siklus.Hasil dari penelitian ini adalah adanya peningkatkan nilai akhir siswa yaitu pada awal pembelajaran, jumlah siswa yang tuntas pada pelajaran Ekonomi hanya 13,15% dengan skor angket minat belajar awal 77,24 kategori rendah, skor angket motivasi belajar 63,23 kategori rendah, dan skor angket aktivitas belajar 61,15 juga dengan kategori rendah. Kemudian, ketuntasan belajar siswa meningkat pada siklus I yaitu 51,42%. Diikuti dengan meningkat pula skor angket minat belajar menjadi 93,31 kategori tinggi, angket motivasi belajar 70,51 kategori tinggi dan skor angket aktivitas belajar yaitu 67,85 dengan kategori rendah. Peningkatan semakin bertambah pada siklus II yaitu 91,42% , skor angket minat belajar menjadi 114,77 kategori tinggi, angket aktivitas belajar 89,74 kategori tinggi dan angket motivasi belajar 90,17 dengan kategori tinggi.

Authors and Affiliations

Yulia Suriyanti

Keywords

Related Articles

HUBUNGAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DENGAN HASIL BELAJAR SISWA

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur hubungan Kompetensi Profesional Guru dengan Hasil Belajar Siswa kelas IV di SDN 02 Batu Buil dengan Metode penelitian Kuantitatif bentuk Korelasi. Jumlah populasi sebesar 121 ora...

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN MEDIA KARTU HURUF PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI 02 NANGA TEBIDAH TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Penelitian Tindakan Kelas ini dimaksudkan untuk mempermudah siswa dalam membaca permulaan menggunakan media kartu huruf. Penelitian dilakukan di kelas II SD Negeri 02 Nanga Tebidah dengan subyek 21 orang siswa. Hasil ana...

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA NARRATIVE TEXT DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR (PICTURE STORY) PADA SISWA KELAS IXC DI SMPN 3 SUNGAI TEBELIAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Penelitian ini ditujukan untuk mendeskripsikan penggunaan media gambar picture story dalam meningkatkan kemampuan bercerita narrative text pada siswa kelas IXC SMP Negeri 3 Sungai Tebelian Tahun Pelajaran 2014/2015. Meto...

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS III SDN 25 RAJANG BEGANTUNG II MELALUI TEKNIK PROBING-PROMPTING

Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan pemahaman konsep dan hasil belajar matematika siswa kelas III SDN 25 Rajang Begantung II. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode des...

ANALISIS UPAYA MELESTARIKAN NILAI-NILAI BUDAYA PADA MASYARAKAT ADAT MELAYU DI KECAMATAN SUNGAI KAKAP KABUPATEN KUBU RAYA

Penelitian ini bertujuan memperoleh informasi tentang upaya melestarikan nilai-nilai budaya pada masyarakat adat melayu di Kecamatan Sungai Kakap. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan bentuk penelitian des...

Download PDF file
  • EP ID EP42311
  • DOI https://doi.org/10.31932/ve.v5i2.135
  • Views 390
  • Downloads 0

How To Cite

Yulia Suriyanti (2014). IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERMODIFIKASI MAKE A MATCH TERHADAP UPAYA PENCAPAIAN KETUNTASAN BELAJAR EKONOMI PADA SISWA KELAS X SMA NUSANTARA INDAH, SINTANG, KALIMANTAN BARAT. VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 5(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-42311