Integrasi A2A pada Klinik Dokter Gigi Heru untuk Meningkatkan Efisiensi Waktu Pasien
Journal Title: SENSITEK - Year 2018, Vol 1, Issue 1
Abstract
Klinik dokter gigi biasanya melayani seorang pasien dalam waktu yang relatif lama. Walaupun sudah memiliki sistem informasi untuk manajemen pasien, namun waktu yang diperlukan untuk satu sesi pelayanan menyebabkan antrean pasien menjadi panjang dan lama. Melihat fakta ini maka dibutuhkan sebuah aplikasi mobile yang terintegrasi dengan sistem informasi berjalan supaya dapat membantu meningkatkan efisiensi waktu pasien. Fitur yang terdapat pada aplikasi ini adalah pengambilan nomor antrean, melihat informasi antrean per hari, dan estimasi waktu hitung mundur antrean. Perancangan program pada penelitian ini menggunakan metode Agile dengan pendekatan Extreme Programming. Pengujian dilakukan dengan metode black box untuk memastikan fitur yang dibutuhkan sudah sesuai. Dengan adanya aplikasi ini, pasien klinik dokter gigi Heru dapat datang tepat pada waktunya sehingga tidak perlu menghasbiskan waktu menunggu antrean pasien yang panjang dan lama.
Authors and Affiliations
Tony Wijaya
Kriptografi Email menggunakan Algoritma Rivest Code 6 (Rc6) berbasis Java Pada PT. XYZ
Saat ini email merupakan alat komunikasi yang umum dipakai oleh banyak orang. Dengan email kita dapat begitu mudah bertukar pesan tanpa batasan jarak dan waktu. Secara umum email tidak menjamin kerahasiaan pesan yang dik...
Sistem Informasi Terintegrasi Untuk Pengelolaan Rusunawa STMIK Tasikmalaya
Rusunawa STMIK Tasikmalaya dibangun dan dioperasikan sejak tahun 2016 sebagai tempat tinggal sementara bagi mahasiswa STMIK Tasikmalaya yang berasal dari luar kota. Permasalahan yang dihadapi yaitu pengelolaan rusunawa s...
Pembuatan Sistem Pengontrol Intensitas Cahaya Lampu Menggunakan Raspberry Pi Berbasis Mobile
Penggunaan lampu listrik berkaitan erat dengan proses pengoperasian lampu. Untuk mematikan dan menghidupkan lampu pada saat ini masih manual dengan menggunakan saklar konvensional. Pengoperasian secara manual masih terus...
Analisis Perbedaan Dimensi Technology Readiness Pada Demografi Pembelian Daring (Studi Kasus Pontianak)
Pembelian daring secara umum dianggap sudah diterima di masyarakat. Namun, untuk Pontianak publikasi yang ada menunjukkan pengguna masih rendah. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menambah publikasi akan karakteristi...
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas Boarding School di Jawa Barat Menggunakan TOPSIS
Menentukan SMA Boarding School yang sesuai dengan keinginan maupun kriteria bukanlah hal yang mudah, dimana kriteria tersebut memiliki sejumlah bobot alternative. Banyaknya pilihan sekolah juga mempengaruhi para orang tu...