Lensa Canon L Series Putih dan Gaya Hidup Komunitas Fotografi
Journal Title: VISUALITA Jurnal Online Desain Komunikasi Visual - Year 2011, Vol 3, Issue 2
Abstract
Saat ini, fotografi tidak hanya berada dalam lingkup ruang seni saja. Sejak ditemukannya kamera dalam bentuk yang kompak dan praktis, fotografi telah menjadi bagian hidup masyarakat luas sehari-hari. Kamera tidak hanya menjadi alat para fotografer professional, namun telah menyebar luas pada masyarakat. Fenomena tersebut ternyata telah membuat sebuah gaya hidup yang baru di masyarakat, kamera dan aksesorisnya kini telah menjadi pelengkap identitas diri. Salah satu diantara aksesoris tersebut adalah lensa L series berwarna putih yang diproduksi oleh Canon. Dengan warna yang berbeda dari lensa-lensa sejenis yang beredar di masyarakat, lensa L Series memiliki sebuah nilai yang unik. Lensa tersebut telah dianggap menjadi patokan mengenai kualitas sebuah lensa dan juga kualitas keterampilan seorang fotografer. Artikel ini secara khusus akan membahas mengenai fenomena lensa L Series versi warna putih, dilihat dari lifestyle trajectory dan teori psikologi Hurlock
Authors and Affiliations
Ivan Kurniawan
PLEXIGLAS AS PAINTING MEDIA
The research aim of art creation and presentation is to revitalize traditional glass painting in Indonesia by utilizing plexiglas flexibility as a medium in fine artwork. This is due to the use of glass as a medium is ve...
Aplikasi Mobile "Crochet Designer" Sebagai Panduan Desainer dalam Pembuatan Struktur Crochet
Industri kreatif di Bandung berkembang seiring dengan dengan perkembangan teknologi komunikasi yang memfasilitasi pengusaha dalam menjual produk mereka. Industri rumah tangga yang memproduksi produ...
APLIKASI SMARTPHONE SEBAGAI ALAT PENUNJANG DALAM KEGIATAN BERTANI
Seiring dengan perkembangan teknologi, jaringan komunikasi di dunia juga semakin gencar. Bisa dikatakan, dengan konversi digital seseorang dapat berhubungan dan melakukan aktifitas secara mobile dengan ban...
Citra Dan Selera Pada Gaya Berbusana Darso
Darso, seorang artis calung dan pop Sunda di Jawabarat, ia menjadi ikon artis Sunda yang cukup terkenal. Dengan gaya berbusana, cara berbicara, serta bagaimana ia menampilkan dirinya, ia mampu menciptakan sebuah identita...
Korelasi Komunikasi luar Pada Gambar Anak di Sekolah Formal (Studi Kasus SD Kuntum Cemerlang, Bandung)
Komunikasi sebagai cara untuk berinteraksi dan melihat setiap kejadian dalam berbagai hal. Komunikasi dilakukan dengan banyak cara, seperti verbal atau visual. Secara visual komunikasi dilakukan dengan cara...