Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Adobe Flash Subtema Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku Bagi Siswa Kelas IV SD
Journal Title: Edukasiana: Journal of Educational Innovation - Year 2023, Vol 2, Issue 1
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasil media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash materi subtema keberagaman makhluk hidup di lingkunganku pada Kelas IV SD. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE dengan tahapan Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Blater, SDN Lerepkebumen, SDN Poncowarno, SDN 1 Jembangan dan SDN 2 Jembangan pada tahun ajaran 2021/2022 dengan subyek siswa kelas 4 yang total jumlah 86 siswa. Teknik analisis data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan produk media pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria layak berdsarkan validasi oleh dua ahli media, dua ahli materi dan praktisi. Media pembelajaran yang dikembangkan juga memenuhi kriteria praktis berdasarkan angket respon siswa yang menyatakan baik. Selain itu, media pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria efektif berdasarkan adanya peningkatan ketuntasan belajar siswa setelah menggunakan produk hasil pengembangan. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, kesimpulan dari penelitian ini adalah media pembelajaran berbasis adobe flash materi subtema makhluk hidup di lingkunganku kelas IV SD layak digunakan sebagai bahan ajar di sekolah dasar.
Authors and Affiliations
Adi Fahri Rakhman,
Analysis on Students’ Performance to Promote Gender Equality in Creative Fashion Design
The fashion industry has prospects and it can help to project the economy to compete with the international market. However, the extent of gender imbalance emerging from the Fashion Department of Kumasi Technical Univer...
Animation Learning Media in Improving Narrative Writing Skills of Elementary School Students
Learning in elementary schools is carried out with the aim of teaching students writing skills. This writing skill is important to have because it is one of the four aspects of language skills. However, many studies repo...
Penerapan Metode Demonstrasi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mata Kuliah Public Relation
Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya nilai hasil belajar mata kuliah public relation mahasiswa kelas A Prodi Ekonomi Syariah IAIN Pekalongan Tahun Akademik 2021/2022. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan peni...
Providing Relevant Teacher Education To Teachers of Inclusive Education in Primary Schools in Eswatini
The study aims to investigate the appropriateness of teacher education provided by teacher training institutions to teachers for an inclusive set-up in primary schools, Eswatini. Learners with disabilities in Eswatini ar...
Pembelajaran Menulis Cerita Pendek Menggunakan Aplikasi Wattpad
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas siswa dalam menulis cerita pendek menggunakan aplikasi Wattpad di SMA 1 Mejobo. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin pesat terutama di bidan...