PENGARUH ASSET TERHADAP SISA HASIL USAHA MELALUI MODAL PINJAMAN (STUDI KASUS PADA KOPERASI SERBA USAHA MITRA INDUSTRI DUKUH)
Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2019, Vol 4, Issue 2
Abstract
Sisa Hasil Usaha (SHU) adalah pendapatan koperasi yang diperoleh dalam satu tahun buku dikurangi dengan biaya, penyusutan, dan kewajiban lainnya. Besarnya sisa hasil usaha yang diperoleh menunjukkan bahwa koperasi dikelola secara profesional. Perolehan Sisa Hasil Usaha yang besar diharapkan supaya koperasi dapat tumbuh dan berkembang, semakin besarnya sisa hasil usaha yang diperoleh koperasi tentu akan meningkatkan kesejahteraan para anggota dan masyarakat pada umumnya. Walaupun demikian, kesejahteraan anggota tidak hanya diukur dari perolehan sisa hasil usaha yang besar saja akan tetapi bentuk pelayanan yang baik, pemberian bunga yang kecil, dan kesejahteraan sosial lain yang diperoleh anggota. Kondisi Sisa Hasil Usaha yang selalu menurun diakibatkan kurangnya kesadaran anggota membayar kewajiban hutangnya pada tepat waktu mengakibatakan perolehan sisa hasil usaha mengalami penurunan. Tujuan utama koperasi yaitu ingin menjadi lebih baik lagi demi kesejahteraan anggota dan keberlangsungan koperasi dengan harapan anggota sadar akan tanggung jawabnya membayar kewajiban hutangnya sesuai dengan kesepakatan. Akan tetapi, pada kenyataannya masih banyak anggota yang belum sadar akan kewajibannya membayar hutang tepat waktu.
Authors and Affiliations
Nunung Nurhayati dan Samsul Anwar
PENGARUH KOMUNIKASI DAN KOMPETENSI PROFESIONAL TERHADAP MUTU LAYANAN PEMBELAJARAN PENJASKES
Masalah utama dalam penelitian ini adalah “Adakah pengaruh komunikasi dan kompetensi profesional terhadap mutu layanan pembelajaran Penjaskes di SMP Negeri Kabupaten Kuningan?” Tujuan penelitian untuk mengetahui (1) pe...
PENGARUH PARTISIPASI ANGGOTA TERHADAP KEBERHASILAN KOPERASI SERBA USAHA (KSU) “KHARISMA” DESA LOYANG KECAMATAN CIKEDUNG KABUPATEN INDRAMAYU.
Secara makro dapat dilihat peranan koperasi yang semakin meningkat dalam perekonomian, antara lain; meningkatnya manfaat koperasi bagi masyarakat dan lingkungan. Namun sampai saat ini koperasi kurang berkembang jika me...
PENGARUH KECUKUPAN MODAL DAN EFISIENSI OPERASIONAL TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK CIMB NIAGA SYARIAH
Setiap perusahaan dalam menjalankan usahanya haruslah punya kemampuan untuk mendatangkan keuntungan (profitabilitas) secara optimal. Terlebih bagi suatu bank, yang sangat memerlukan kepercayaan masyarakat. Apabila bank...
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KOMPETENSI TERHADAP MOTIVASI KERJA DI UNIVERSITAS MUHADI SETIABUDI BREBES
Dalam suatu organisasi, Pegawai dan Dosen memiliki peran penting dalam menjalankan roda organisasi. Pegawai dan Dosen adalah bagian dari Sumber Daya Manusia (SDM) dalam Lembaga Perguruan Tinggi. Sebagai motor penggera...
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN LAMA KERJA DENGAN KEPATUHAN BIDAN DALAM MENGGUNAKAN PARTOGRAF DI KABUPATEN BANDUNG
Partograf ialah alat yang direkomendasikan World Health Organization (WHO) yang mampu mengidentifikasi resiko terjadinya komplikasi dan menentukan momen yang tepat untuk melakukan rujukan ke fasilitas yang ideal guna...