RANCANG BANGUN WEB REPOSITORI SKRIPSI MAHASISWA BERBASIS OAI-PMH 2.0 MENGGUNAKAN GOOGLE APP ENGINE (STUDI KASUS : PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS MULAWARMAN)

Journal Title: Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer - Year 2016, Vol 11, Issue 2

Abstract

Repositori umumnya merupakan tempat penyimpanan yang bersifat online untuk mengumpulkan, mengelola, menyebarkan dan melestarikan karya-karya ilmiah yang dihasilkan atau output dari civitas akademik sebuah perguruan tinggi. Dalam lingkup civitas perguruan tinggi repositori sendiri dikenal dengan repositori institusi yang berhubungan erat dengan digital library. Universitas Mulawarman, sejauh ini belum mempunyai wadah untuk menampung semua kumpulan karya ilmiah termasuk dalam hal ini tugas akhir atau skripsi secara online, melainkan hanya dalam bentuk buku yang di kumpulkan di perpustakaan dari fakultas masing-masing. Untuk memudahkan terjadinya pertukaran informasi hasil-hasil karya ilmiah yang telah dihasilkan dibutuhkan suatu sistem harvesting yang terhubung dalam jaringan repositori digital. Sistem harvesting yang akan diimplementasikan adalah sebuah harvester yang menggunakan standar Open Archives Initiative Protocol for Metadata Harvesting (OAI-PMH), yang merupakan teknologi yang bisa digunakan dan diimplementasikan untuk melakukan standarisasi metadata dari koleksi digital. OAI-PMH digunakan untuk membantu dalam proses penyebaran dan akses metadata yang terdapat didalam web repositori tersebut yang berjalan diatas Google App Engine dan berguna untuk memudahkan availibilitas terhadap komunikasi akademis.

Authors and Affiliations

Pebrida Saputri, Zainal Arifin, Yulianto Yulianto

Keywords

Related Articles

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL) DI FAKULTAS ILMU KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS MULAWARMAN

Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi membutuhkan perkembangan teknologi dan komunikasi sangat membantu kinerja dan proses bisnis organisasi. Perkembanganya harus menghasilkan manfaat bagi Fakultas agar pelaksan...

IMPLEMENTASI ASSOCIATION RULES DALAM MENENTUKAN POSISI GEROBAK (STUDI KASUS: FOODCOURT UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUKABUMI)

Teknologi Informasi telah menjalar ke berbagai aspek kehidupan yang berdampak pada semakin banyaknya data-data yang dihasilkan. Dengan semakin banyaknya data tersebut, perlu sebuah metode dalam meningkatkan kegunaan data...

Implementasi Metode Dempster-Shafer Pada Sistem Pakar Pendiagnosa Kerusakan Sepeda Motor

Saat ini, banyak orang menggunakan sepeda motor untuk mendukung aktivitasnya tetapi tidak semua pengguna mengetahui jika terjadi gangguan atau kerusakan pada sepeda motor yang dimilikinya. Hal ini berlaku juga untuk peng...

SISTEM PAKAR PENDIAGNOSA PENYAKIT TUBERKULOSIS

Tuberkulosis merupakan penyakit infeksi yang mudah menular melalui udara yang disebabkan oleh kuman Mycobacterium Tuberculosis. Tuberkulosis sebagian besar menyerang paru namun penyakit ini juga menyerang organ tubuh lai...

RANCANG BANGUN ALAT PENDETEKSI KEBOCORAN GAS LPG DENGAN SENSOR MQ-6 BERBASIS MIKROKONTROLER MELALUI SMARTPHONE ANDROID SEBAGAI MEDIA INFORMASI

Peranan gas LPG pada saat ini sangatlah penting bagi kehidupan manusia baik di rumah tangga maupun di industri. Namun, gas dapat berdampak negatif, terutama bila tidak diketahui telah terjadi kebocoran dari tabung atau t...

Download PDF file
  • EP ID EP224950
  • DOI -
  • Views 85
  • Downloads 0

How To Cite

Pebrida Saputri, Zainal Arifin, Yulianto Yulianto (2016). RANCANG BANGUN WEB REPOSITORI SKRIPSI MAHASISWA BERBASIS OAI-PMH 2.0 MENGGUNAKAN GOOGLE APP ENGINE (STUDI KASUS : PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS MULAWARMAN). Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer, 11(2), 64-71. https://europub.co.uk/articles/-A-224950