Sistem Informasi Manajemen Penggajian dan Penilaian Kinerja Pegawai pada SMK Taman Siswa Lampung

Journal Title: Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer - Year 2019, Vol 6, Issue 4

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan Taman Siswa Teluk Betung merupakan salah satu sekolah swasta yang ada di Lampung yang memiliki 3 jurusan yaitu akuntansi, perkantoran, dan teknik komputer jaringan. Permasalahan dalam pengelolaan data penggajian dan penilaian kinerja guru/pegawai pada SMK Taman Siswa Teluk Betung masih dilakukan secara manual. Perhitungan gaji pegawai masih menggunakan kalkulator sehingga pengelolaan penggajian belum efektif dan efisien karena pengelolaan gaji tersebut rentan terjadi kesalahan perhitungan dan lambatnya dalam pembuatan laporan penggajian. Penilian kinerja guru/pegawai pada SMK Taman Siswa Teluk Betung belum baik karena hanya dilihat dari jumlah tingkat kehadiran dalam proses pembelajaran saja. Tujuan penelitian ini adalah membangun sistem informasi penggajian dan penilaian kinerja guru/pegawai. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem yaitu dengan model waterfall, dengan alat dan bahan pengembangannya memakai usecase, activity diagram, bahasa pemrograman PHP, dreamweaver, dan MySQL sebagai basisdata. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, studi pustaka, dan dokumentasi. Penelitian ini menghasilkan sistem informasi manajemen penggajian dan penilaian kinerja pegawai SMK Taman Siswa Teluk Betung yang dapat memberikan kemudahan dalam kegiatan manajemen penggajian dan penilaian kinerja pegawai. Penyampaian laporan penggajian dan hasil penilaian kinerja pegawai kepada pimpinan menjadi lebih cepat karena pimpinan dapat mengakses laporan melalui website. Temuan lain pada penelitian ini bahwa penilaian kinerja guru/pegawai dapat dilakukan secara langsung pada aplikasi melalui website sehingga penililaian kinerja guru/pegawai menjadi lebih efektif dan lebih efisien.

Authors and Affiliations

Damayanti Damayanti

Keywords

Related Articles

Metode Ensemble Classifier untuk Mendeteksi Jenis Attention Deficit Hyperactivity Disorder (SDHD) pada Anak Usia Dini

Pada awal masa perkembangan, beberapa anak mengalami hambatan diantaranya sulit untuk diam, sulit untuk berkonsentrasi dan mengontrol perilakunya, apabila anak mengalami gangguan pemusatan perhatian dan sulit mengontrol...

Evaluasi Sistem Informasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Kota Palembang

Sistem Informasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Kota Palembang merupakan suatu sistem informasi yang mengakomodir para pelaku UKM di Kota Palembang dalam melakukan promosi terhadap produk atau jasa yang di lakukan oleh p...

Penerapan Network Attached Storage (NAS) berbasis Raspberry Pi di LP3SDM AZRA Palembang

Kebutuhan penyimpanan data yang semakin besar seiring dengan berkembangnya teknologi informasi, dibutuhkanlah suatu sistem penyimpanan data yang dapat melayani kebutuhan data secara cepat serta dapat diakses melalui jari...

Evaluasi Berbasis Kriteria untuk Kesusksesan Implementasi Sistem Informasi Kesehatan Berdasarkan Delone and Mclean Model

Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi kesuksesan implementasi sistem informasi kesehatan (Homedika.com). Pengukuran dilakukan berdasarkan DeLone & McLean Model. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang telah l...

Sistem Notifikasi Sms Hasil Prediksi Saham/Forex Menggunakan Raspberry Pi

Proyek ini dimaksudkan untuk membuat sebuah sistem yang dapat menganalisa data saham, membuat prediksi trend harga naik atau turun, dan mengirimkan notifikasi SMS mengenai hasil analisa dan prediksi kepada para pengguna....

Download PDF file
  • EP ID EP619660
  • DOI -
  • Views 96
  • Downloads 0

How To Cite

Damayanti Damayanti (2019). Sistem Informasi Manajemen Penggajian dan Penilaian Kinerja Pegawai pada SMK Taman Siswa Lampung. Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, 6(4), 389-396. https://europub.co.uk/articles/-A-619660