SISTEM INFORMASI OBAT-OBATAN HERBAL
Journal Title: Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi - Year 2017, Vol 2, Issue 1
Abstract
Sistem Informasi ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan informasi mengenai obatobatan herbal yang berguna untuk membantu menyembuhkan penyakit yang diderita. Sistem informasi ini tidak berisikan informasi mengenai obat-obatan kimia, melainkan hanya berisikan tentang tanaman obat herbal, zat yang terkandung dalam tanaman tersebut, khasiat dan cara pengolahan tanaman tersebut agar dapat digunakan menjadi tanaman obat herbal. Herbal merupakan campuran bahan alami ang berbentuk racikan/ ramuan dalam formulasinya tanpa menggunakan bahan kimia sintetik. Dalam jenisnya obat herbal terbagi menjadi 3 jenis, yaitu : jamu, obat herbal terstandar dan fitofarmaka dan masing-masing mempunyai logo yang spesifik. Obat herbal cukup berpotensi menjadi obat dalam penanganan kesehatan. Penelitian ini menggunakan metode wawancara dan studi literatur dalam pengumpulan data. Pengembangan sistemnya menggunakan metode waterfall. Pemodelan analisis dan desain menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database server MySQL. Metode pengujian menggunakan pengujian blackbox dan analisis hasil dengan pengujian beta. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem data obat herbal berbasis website yang dapat memudahkan masyarakat dalam pencarian informasi obat herbal dan dapat disimpulkan bahwa sistem dapat di akses oleh user/pengguna.
Authors and Affiliations
Zainatul Wulandari, Muh Ugiarto, Ummu l Hairah
SISTEM INFORMASI PENJUALAN AGEN DENU COKELAT KOTA SAMARINDA
Denu Cokelat merupakan sebuah usaha yang terletak di Bandung, Indonesia yang bergerak dalam bidang kuliner dan telah memulai bisnisnya sejak tahun 2012 hingga sekarang dan sangat diminati oleh masyarakat. Namun, biaya on...
Implementasi Metode C4.5 dalam Mendiagnosa Penyakit Pernapasan
Salah satu organ terpenting pada manusia adalah saluran pernapasan. Jika organ ini mengalami gangguan maka akan menyebabkan manusia susah dalam melakukan kegiatannya. Ada anggapan bahwa penyakit yang diawali dengan gejal...
Model Manajemen Data Hak Akses dan Performance Sistem Informasi Civitas Akademik Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Jurusan Teknik Informatika Universitas Mulawarman
Model Manajemen Data Hak Akses Dan Performance Sistem Informasi Civitas Akademik merupakan salah satu cara yang tepat untuk meningkatkan manajemen data kegiatan maupun informasi, hak akses pada sistem untuk dapat membant...
ONLINE GAME “PICS AND WORDS” SEBAGAI MEDIA EDUKASI BAHASA INGGRIS BERBASIS HTML
Ilmu pengetahuan semakin maju dibutuhkan penguasaan Bahasa Inggris. Bahasa inggris akan lebih mudah diajarkan pada anak sejak usia dini. Untuk daya tangkap pembelajaran yang baik untuk saat ini lebih ditekankan pada pend...
Analisis Quality of Service Menggunakan Delay, Packet Loss, Jitter dan Mean Opinon Score pada Voice Over IP
Saat ini, Komunikasi jaringan wireless merupakan alternatif pemanfaatan bandwidth. Namun demikian, jaringan ini memiliki kelemahan jarak dan penghalang sehingga frekuensi atau kekuatan sinyal menjadi lemah. Dalam penel...