Smartpot untuk Efisiensi Monitoring Tanaman Hias Berbasis IoT

Journal Title: Sisfotenika - Year 2019, Vol 9, Issue 2

Abstract

Tanaman hias dalam pot adalah salah satu kelompok tanaman hias yang cukup populer di Indonesia. Namun memerlukan perlakuan khusus untuk pemeliharaannya. Salah satunya adalah bagaimana membuat lingkungan tanaman hias dalam pot berada dalam kondisi normal. Beberapa indikator yang bisa digunakan untuk mengetahui kondisi normal lingkungan tanaman hias dalam pot adalah suhu dan kelembaban udara, cahaya serta kelembaban tanah. Secara konvensional nilai dari indikator tersebut bisa didapatkan melalui pengambilan sampel tanah dan mengukur suhu dan kelembaban udara disekitar pot menggunakan alat tertentu. Cara tersebut sangat tidak efektif jika dilakukan. Oleh karena itu, diperlukan sebuah sistem yang bisa memberikan informasi lingkungan pot tanaman hias secara real-time. Internet of Things adalah solusi yang ditawarkan untuk melakukan monitoring tanaman hias dalam pot melalui internet menggunakan ponsel pintar secara realtime. Pot tanaman hias disisipkan microcontroller arduino yang sudah terpasang modul wifi dan dihubungkan beberapa sensor seperti sensor kelembaban tanah, suhu dan kelembaban udara serta cahaya. Nilai yang didapatkan dari sensor tersebut dikirim ke penyimpanan awan melalui microcontroller, kemudian ditampilkan secara realtime di aplikasi SmartPot menggunakan ponsel pintar berbasis android.

Authors and Affiliations

Fathurrahmani Fathurrahmani, Agustian Noor

Keywords

Related Articles

SOLUSI TEKNOLOGI INFORMASI UNTUK PROSES BISNIS PERUSAHAAN IKAN DALAM PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI PADA PT NUSANTARA ALAM BAHARI

Solusi Teknologi Informasi untuk Proses Bisnis Perusahaan Ikan dalam Perencanaan Strategis Sistem Informasi pada PT Nusantara Alam Bahari. Dewasa ini tuntutan untuk membuat sebuah kegiatan bisnis yang makin terintegrasi...

PROBLEM SOLVING PERMAINAN PUZZLE 8 MENGGUNAKAN ALGORITMA A

Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat sgame Puzzle 8 pada perangkat lunak yang tersedia yaitu Visual Basic 6, dan untuk mengimplementasikan algoritma A yang dapat membantu dalam pemecahan solusi pada game Puzzle 8 d...

UJI PERFORMA SOFTWARE-BASED OPENFLOW SWITCH BERBASIS OPENWRT

Perkembangan pesat Software-Defined Network telah dirasakan oleh vendor vendor besar. HP, Google dan IBM, mulai merubah pola routing-switching pada network mereka dari pola routingswitching tradisional ke pola infrastruk...

IMPLEMENTASI WEB SERVICES SISTEM INTEGRASI DATA MENGGUNAKAN TEKNIK REPLIKASI DATA PADA INVENTARISASI BANGUNAN PEMERINTAH

This system prototype displays a list of government data objects, buildings, projects, construction specifications, and recapitulation of building conditions in each city/regency server which provides URL service provide...

Korelasi Nilai UAN, IP Tahun Pertama Terhadap Masa Studi Dengan Backpropagation

Pada pendidikan tinggi prestasi akademik dapat dilihat dari nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dan masa studi sedangkan pada pendidikan sekolah menengah ditunjukkan dengan nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) atau Ujian N...

Download PDF file
  • EP ID EP50450
  • DOI http://dx.doi.org/10.30700/jst.v9i2.490
  • Views 188
  • Downloads 0

How To Cite

Fathurrahmani Fathurrahmani, Agustian Noor (2019). Smartpot untuk Efisiensi Monitoring Tanaman Hias Berbasis IoT. Sisfotenika, 9(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-50450