Tinjauan Filogenetik Kupu-Kupu Ornithoptera spp. Berdasarkan Sekuen Mitokondria ND5 Gen

Journal Title: Techno: Jurnal Penelitian - Year 2017, Vol 6, Issue 2

Abstract

Ornithoptera spp adalah salah satu kupu-kupu berukuran besar (makro lepidoptera) yang memiliki nilai estetika yang tinggi. Penyebaran kupu-kupu ini ditemukan di wilayah Maluku dan Papua. Salah satu aspek konservasi dari eksistensi kupu-kupu ini adalah database keanekaragaman dan kekerabatan. Oleh karena itu, tujuan dari studi kekerabatan Ornitoptera spp adalah untuk mengetahui hubungan kekerabatan Ornitoptera spp berdasarkan penanda molekuler gen ND5 pada mitokondria. Hubungan kekerabatan tersebut dapat dilihat dari pohon filogeni yang dikonstruksi berdasarkan sequence nukleotida pada gen ND5. Sequence gen ND5 diperoleh dari National Center for Biotechnology Information (NCBI) dan alignment sequence untuk konstruksi pohon filogenetik menggunakan program Clustal W yang diakses dari National Center for Biotechnology Information (NCBI) secara online. Pohon filogenetik menunjukkan bahwa Ornithoptera alexandea asal Papua New Guinea merupakan nenek moyang dari Ornithoptera spp. Onithoptera aesachus asal Pulau Obi dan Ornithoptera croesus asal pulau Bacan merupakan spesies Ornithoptera yang paling modern dan memiliki tingkat evolusioner termuda berdasarkan pohon filogenetik.

Authors and Affiliations

Abdu Masud, Abubakar Abdullah

Keywords

Related Articles

Analisis Kualitas Air yang Tercemar Merkuri (Hg) di Perairan Teluk Kao Halmahera Utara

Penelitian ini menganalisis dan menentukan tingkat pencemaran merkuri (Hg) di perairan Teluk Kao Halmahera Utara. Metode yang digunakan adalah metode survei observasi wawancara dan pengambilan sampel air dengan cara pu...

Sampah Rumah Tangga di Ternate

Jumlah penduduk Kota Ternate 212.997 jiwa, luas wilayah 111,39 km2 dengan kepadatan 1.865,42 jiwa/ km2. Apabila kita menggunaan pendekatan paradigma “sampah sebagai barang berguna” maka jumlah penduduk sebanyak itu men...

PENINGKATAN ILLUMINAN SELASAR KELAS GEDUNG FAKULTAS TEKNIK DENGAN PIPA CAHAYA

Pemanfaatan cahaya matahari sebagai pencahayaan ruangan selama ini kurang optimal. Pemanfaatan bukaan pada dinding yang bersebelahan lansung dengan ruang luar optimal dapat menerangi ruangan dengan kedalaman dua (2) ka...

PRODUKSI DAN KARAKTERISASI ENZIM KITOSANASE DARI ISOLAT BAKTERI Klebsiella sp

Enzim kitosanase merupakan enzim yang mengkatalisis reaksi endohidrolisis ikatan (1,4) β- glukosida pada kitosan menjadi serangkaian kitooligosakarida atau oligomer kitosan. Diantara semua organisme penghasil kitosanas...

Studi Karakteristik Agregat Pasir Pantai Mangoli, Sosowomo dan Loto dalam Komposisi Beton.

Pasir sebagai agregat halus memegang peranan penting dalam menentukan karakteristik struktur beton yang dihasikan, sebab agregat halus mengisi sebagian besar volume beton. Pasir pantai sebagai salah satu jenis material...

Download PDF file
  • EP ID EP44012
  • DOI -
  • Views 292
  • Downloads 0

How To Cite

Abdu Masud, Abubakar Abdullah (2017). Tinjauan Filogenetik Kupu-Kupu Ornithoptera spp. Berdasarkan Sekuen Mitokondria ND5 Gen. Techno: Jurnal Penelitian, 6(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-44012