WAWASAN MULTIKULTURAL DALAM SUPERVISI AKADEMIK PENDIDIKAN AGAMA ISLAM ASPEK FIQIH DI SMP NEGERI KABUPATEN SINTANG

Journal Title: VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan - Year 2014, Vol 5, Issue 1

Abstract

Penelitian ini adalah merupakan bagian dari upaya untuk memperbaiki pendidikan agama Islam (PAI), meningkatkan kompetensi guru dan pengawas. Penelitan ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui deskripsi dan menganalisis materi PAI aspek fiqih di SMP Negeri Kabupaten Sintang, apakah telah memuat prinsip-prinsip multikultural. (2) Untuk mengetahui deskripsi Rencana Kepengawasan Akademik (RKA) pengawas dalam materi pendidikan agama Islam aspek fiqih pada SMP Negeri Kabupaten Sintang apakah sudah berwawasan multikultural. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini terbagi dua yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder.Sumber data primer meliputi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) guru dan Rencana Kepengawasan Akademik (RKA) pengawas. Sedangkan sumber data sekunder terdiri dari bahan ajar materi pendidikan agama Islam aspek fiqih pada SMP Negeri Kabupaten Sintang.Untuk menganalisis data penelitian digunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian bahwa isi materi pendidikan agama Islam SMP aspek fiqih untuk kelas tujuh, kelas VII, VIII, dan kelas IX semester ganjil dan genap tidak memuat prinsip-prinsip yang berwawasan multikultural. Begitu juga dalam dokumen rencana kepengawasan akademik (RKA) pengawas PAI Tahun Pelajaran 2013/2014 semester ganjil dan genap masih difokuskan pada proses pembelajaran dan administrasi guru. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka disarankan hendaknya kurikulum dan materi PAI aspek fiqih harus terus dikembangkan dengan memuat prinsip-prinsip multikultural, dengan cara melibatkan semua unsur yang berkompeten terutama GPAI dan pengawas.

Authors and Affiliations

Ilhamdi Ilhamdi

Keywords

Related Articles

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI 07 SUNGAI LAIS

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan metode demonstrasi terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA tentang sifat-sifat cahaya di kelas V SD Negeri 07 Sungai Lais. Penelitian ini dila...

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN MEDIA KARTU HURUF PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI 02 NANGA TEBIDAH TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Penelitian Tindakan Kelas ini dimaksudkan untuk mempermudah siswa dalam membaca permulaan menggunakan media kartu huruf. Penelitian dilakukan di kelas II SD Negeri 02 Nanga Tebidah dengan subyek 21 orang siswa. Hasil ana...

MENUMBUHKAN KEMBALI BUDAYA KEE’RJA BANYAU SEBAGAI NILAI LUHUR MASYARAKAT DESA SUNGAI DERAS KECAMATAN KETUNGAU HILIR KABUPATEN SINTANG

Indonesia merupakan negara yang sangat luas dan memiliki ciri khas yang membedakan dari negara lain, negara Indonesia adalah negara yang kaya akan keberagaman budaya namun tetap dapat hidup bersama mencapai tujuan sebagi...

PENGARUH PELAKSANAAN KODE ETIK MAHASISWA TERHADAP DISIPLIN MAHASISWA DI LINGKUNGAN KAMPUS IKIP PGRI PONTIANAK

Dalam pembentukan masyarakat yang modern ini, Perguruan Tinggi bertugas menciptakan tenaga-tenaga ahli yang memiliki pengetahuan tinggi dan mampu mengembangkan ilmunya melalui teknologi yang akhirnya bisa dimanfaatkan ol...

PERANAN DEWAN PENDIDIKAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS HASIL BELAJAR SISWA SMK NEGERI I KABUPATEN MELAWI

Penelitian ini bertolak dari pelaksanaan peran Dewan Pendidikan meningkatkan kualitas hasil belajar siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri I Kabupaten Melawi belum optimal. Tujuan umum penelitian adalah mendeskripsikan...

Download PDF file
  • EP ID EP42304
  • DOI https://doi.org/10.31932/ve.v5i1.127
  • Views 434
  • Downloads 0

How To Cite

Ilhamdi Ilhamdi (2014). WAWASAN MULTIKULTURAL DALAM SUPERVISI AKADEMIK PENDIDIKAN AGAMA ISLAM ASPEK FIQIH DI SMP NEGERI KABUPATEN SINTANG. VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 5(1), -. https://europub.co.uk/articles/-A-42304