Media Promosi Produk Kreatif Dengan Media Digital

Journal Title: SENSITEK - Year 2018, Vol 1, Issue 1

Abstract

Saat ini pemerintah berupaya untuk melakukan sinergi dan membuka peluang bagi setiap elemen masyarakat yang memiliki potensi dan kreatifitas yang bernilai ekonomi, salah satunya melalui ekonomi kreatif. Beberapa kanal digital seperti marketplace, online store dan sosial media saat ini paling banyak dan paling mudah digunakan masyarakat sebagai sarana promosi dan publikasi produk kreatif. Metode promosi dan penjualan produk kreatif yang dengan mudah dikembangkan saat ini tanpa modal usaha yang besar namun efektif, antara lain: penambahan video pada media promosi, storytelling sebagai media promosi yang mengarah pada human spirit, Marketplace Online untuk Startup. Dalam penelitian ini ditampilkan tiga cara yang paling mudah dan efisien serta sesuai dengan pelaku industri kreatif yang masih dalam taraf pemula. Kurangnya minat masyarakat terhadap produk lokal Indonesia bukan hanya disebabkan karena kualitas produk yang kurang baik atau kesan kurang trendy yang tertanam di benak masyarakat, bisa saja dikarenakan produsen produk kreatif asli Indonesia kurang memahami cara pemasaran produknya. Pengembangan digitalpreneurship yang digabungkan dengan pengembangan produk kreatif dirasa sangat tepat karena saat ini masyarakat sebagai konsumen sudah pada tahapan mudah dipengaruhi secara persepsi terhadap sebuah produk yang akhirnya mengarah pada sebuah preferensi pembelian produk. diharapkan mampu menambah bidang usaha baru bagi masyarakat Indonesia melalui potensi budaya lokal.

Authors and Affiliations

Wyna Herdiana

Keywords

Related Articles

Pemodelan Use Case Diagram Sistem Informasi Inventaris Laboratorium Teknik Mesin

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan menghasilkan suatu pemodelan UML (Unified Modeling Languange) untuk menganalisa seluruh skenario use case dan use case diagram yang didefinisikan pada sistem informasi inventaris...

Kriptografi Email menggunakan Algoritma Rivest Code 6 (Rc6) berbasis Java Pada PT. XYZ

Saat ini email merupakan alat komunikasi yang umum dipakai oleh banyak orang. Dengan email kita dapat begitu mudah bertukar pesan tanpa batasan jarak dan waktu. Secara umum email tidak menjamin kerahasiaan pesan yang dik...

Aplikasi Sistem Pakar Tes Kepribadian Penerapan Teori Myers Briggs Type Indicator Berbasis Web

Kepribadian adalah keseluruhan sikap, perasaan, ekspresi, tempramen, dan prilaku seseorang dalam lingkungannya. Penggunaan tes psikologi saat ini menjadi suatu bagian yang sangat penting dalam pengukuran terhadap individ...

Implementasi E-Commerce Untuk Meningkatkan Omset Penjualan Pada 3Dz Collection

Persaingan bisnis yang semakin ketat tentunya akan berpengaruh pada tingkat penjualan produk. Kebutuhan untuk meningkatkan omset penjualan merupakan tujuan utama sebuah bisnis. 3Dz Collection Pontianak merupakan sebuah b...

Perancangan Website Perkiraan Cuaca di Pontianak

Website Perkiraan Cuaca di Pontianak dipergunakan untuk membantu masyarakat di Pontianak didalam mengetahui perkiraan cuaca. Proses penyampaian informasi selama ini hanya melalui media elektronik tanpa mengikuti perkemba...

Download PDF file
  • EP ID EP50719
  • DOI http://dx.doi.org/10.30700/pss.v1i1.316
  • Views 207
  • Downloads 0

How To Cite

Wyna Herdiana (2018). Media Promosi Produk Kreatif Dengan Media Digital. SENSITEK, 1(1), -. https://europub.co.uk/articles/-A-50719