Pemanfaatan IPTables Sebagai Intrusion Detection System (IDS) dan Intrusion Prevention System (IPS) Pada Linux Server
Journal Title: Teknika - Year 2017, Vol 6, Issue 1
Abstract
Keamanan jaringan menjadi hal yang penting untuk semua industri dan perusahaan untuk melindungi data dan informasi penting yang berada didalamnnya. Perlindungan keamanan dalam suatu jaringan umumnya berbasis pada keamanan transmisi data yang dibuat dan diaplikasikan untuk membantu mengamankan suatu jaringan tertentu. Untuk lebih mengoptimalkan pengambilan keputusan maka diperlukan sebuah mesin yang mampu berkolaborasi dengan database IDS maupun IPS, sehingga tipikal serangan yang sangat beragam dapat dipetakan dengan lebih optimal. Salah satu database yang mempunyai rule yang sudah ada adalah IPTABLES, hal ini dikarenakan pada IPTABLES terdapat fungsi firewall yang mampu menangani jenis serangan yang berlipat serta masif. Server yang akan digunakan adalah server dengan sistem operasi Linux. Sedangkan database serangan IDS yang digunakan adalah database KDD 99 yang sudah diakui sebagai salah satu database serangan yang sangat kompleks. Dengan pemanfaatan IPTABLES ini maka diharapkan keamanan server akan bisa dimonitor dengan lebih optimal. IPTABLES biasanya digunakan sebagai salah satu firewall yang digunakan pada server.
Authors and Affiliations
Ery Setiyawan Jullev Atmadji, Bekti Maryuni Susanto, Rahardian Wiratama
Sistem Prediksi Transaksi Nasabah Bank Swasta Memanfaatkan Fuzzy Time Interval Sequential Pattern Mining
Layanan perbankan saat ini memang dirancang sebagai salah satu cara untuk memuaskan para nasabah. Pelayanan operasional adalah pelayanan yang penting karena terjadi secara langsung. Kebutuhan seorang nasabah yang terjadi...
Penentuan Pembimbing Tugas Akhir Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika Universitas Surabaya Dengan Metode Dice Coefficient
Tugas Akhir (TA) adalah sebuah karya ilmiah yang harus dibuat oleh mahasiswa jurusan Teknik Informatika, Universitas Surabaya sebagai salah satu syarat kelulusan. Dalam mengajukan topik TA, mahasiswa wajib membuat dan me...
Penerapan Klasifikasi Bayes Untuk Memprediksi Jenis Latihan Siswa Pencak Silat (Studi Kasus Pencak Silat PSHT)
Perguruan Pencak Silat PSHT saat ini memiliki ratusan siswa dengan berbagai latar belakang dan kemampuan yang berbeda. Selama ini pelatih dalam penentuan jenis latihan pencak silat di PSHT hanya menggunakan perkiraan int...
Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Penerimaan Raskin Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (Studi Kasus Kelurahan Kota Uneng)
Program Beras Miskin atau Raskin merupakan salah satu program pemerintah untuk mengurangi beban pengeluaran dan perlindungan terhadap keluarga miskin melalui pendistribusian beras dengan jumlah dan harga tertentu. Dalam...
Stemming Bahasa Tetun Menggunakan Pendekatan Rule Based
Stemming adalah proses yang sangat penting untuk mencari kata dasar dari sebuah kata derivatif. Inti dari proses stemming adalah menghilangkan imbuhan pada suatu kata. Stemming sangat dibutuhkan untuk proses information...