PENERAPAN METODE OBSERVASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA TENTANGPERKEMBANGBIAKAN VEGETATIF ALAMI TUMBUHAN

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2017, Vol 2, Issue 6

Abstract

IPA adalah salah satu pelajaran yang relatif sulit bagi beberapa kalangan, tidak terkuali siswa sekolah dasar. Pembahasan yang kompleks dan istilah yang relatif banyak membuat pelajaran ini kerap membingungkan peserta didik. Salah satu contoh materi yang kerap menyulitkan peserta didik adalah perkembangbiakan vegetatif alami tumbuhan. Materi ini pada dasarnya bukan materi yang sulit. Hanya saja untuk mempelajari ini peserta didik dituntut untuk dapat melakukan terjun langsung guna meneliti tumbuhan yang ingin diteliti. Namun pada kenyataannya banyak peserta didik yang tidak diarahkan untuk terjun langsung untuk meneliti. Siswa kelas VI MI PUI Cigadung adalah contohnya. Siswa di kelas tersebut tidak mendapat pelajaran sesuai porsi akibat model pembelajaran yang salah. Akibat dari hal tersebut hasil berlajar siswa-siswa disana berada di bawah kriteria ketuntasan minimum (KKM). Guna mengatasi permasalahan tersebut model pembelajaran observasi adalah pilihan yang dinilai efektif. Sebelum diterapkannya model pembelajaran ini pada siswa kelas VI MI PUI ratarata hasil belajar siswa berada di angka 61. Setelah itu rata-rata tersebut naik menjadi 75 pasca penerapan model pembelajaran observasi pada siklus I, dan kembali naik menjadi 89 di siklus II. Tidak hanya peningkatan nilai rata-rata. Ketuntasan belajar siswa di kelas tersebut juga terus menanjak. Pada pra siklus siswa dengan nilai di atas 71 (KKM) berada hanya berkisar di angka 5 siswa, kemudian naik menjadi 10 siswa di siklus I dan kembali meninggi menjadi 16 siswa di siklus II. Hal ini kemudian menegaskan bahwa model pembelajaran observasi sangat efektif diterapkan untuk materi perkembangbiakan vegetatif alami tumbuhan pada mata pelajaran IPA di kelas VI MI PUI Cigadung tahun pelajaran 2015/2016.

Authors and Affiliations

Wati Sulawati

Keywords

Related Articles

EMBEDDED GRAPHIC ONLINE SERVICE

Pada umumnya pengguna internet di Indonesia sangat banyak bahkan menyeluruh, tidak heran jika hamper setiap orang yang telah mengenal internet pasti punya email, blog atau situs pribadi. Dengan banyaknya kebutuhan orang...

ANALISIS SOFT SKILL BAGI PELAKU USAHA MIKRO DALAM PERSAINGAN BISNIS MODERN

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji bagaimana penerapan soft skill bagi pelaku usaha mikro dalam persaingan bisnis modern. Pelaku usaha mikro belum mengetahui secara mendalam berkaitan dengan aspek s...

PENGARUH KEPRIBADIAN WIRAUSAHA, PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN, DAN LINGKUNGAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA MAHASSWA/I AKADEMI MINYAK DAN GAS BALONGAN INDRAMAYU JAWA BARAT

Pengaruh Kepribadian Wirausaha, Pengetahuan Kewirausahaan, dan Lingkungan terhadap Minta Berwirausaha Mahasiswa/i Akamigas Balongan. Tujuan penelitian untuk mengungkapkan pengaruh potensi kepribadian wirausaha, pengeta...

PENGARUH ARUS KAS OPERASI, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN LABA BERSIH TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN STUDI KASUS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2012-2014

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh arus kas operasi, kepemilikan manajerial dan laba bersih terhadap sikap pengambilan kebijakan dividen pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indones...

PESAN KOMUNIKASI POLITIK PERSIS DALAM PEMILU TAHUN 2014

Penelitian ini bermaksud mengkaji pesan komunikasi politik Persis dalam Pemilu Tahun 2014. Pesan komunikasi politik Persis pada Pemilu tahun 2014 disampaikan kepada berbagai kalangan, yaitu kepada anggota Persis dan ba...

Download PDF file
  • EP ID EP41181
  • DOI -
  • Views 201
  • Downloads 0

How To Cite

Wati Sulawati (2017). PENERAPAN METODE OBSERVASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA TENTANGPERKEMBANGBIAKAN VEGETATIF ALAMI TUMBUHAN. Jurnal Syntax Literate, 2(6), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41181