PENERAPAN TEKNIK STUDENT TEAM ARCHIVE DIVISION (STAD) DALAM MEMAHAMI MATERI BACAAN AL-QUR’AN SURAH AL HUJURAT AYAT 12 DAN AYAT 10 DI KELAS X DPIB 3 SMK NEGERI 1 JAMBLANG KABUPATEN CIREBON

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2019, Vol 4, Issue 3

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran PAI tentang “Bacaan Al-Qur’an Surah Al Hujurat ayat 12 dan ayat 10” agar menjadi lebih baik (maksimal) baik secara individu maupun klasikal. Karena berdasarkan dari hasil observasi awal pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Kelas X DPIB 3 SMK Negeri 1 Jamblang Kabupaten Cirebon memperlihatkan adanya beberapa kendala dalam pelaksanaan KBM, yaitu: metode pembelajaran yang kurang bervariasi, sehingga siswa merasa jenuh dan bosan untuk belajar khususnya mata pelajaran PAI dan hasil belajar yang tidak optimal. Untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan penelitian tindakan kelas dalam pembelajaran PAI dengan menerapkan Teknik STAD yang menekankan aspek-aspek pembagian dalam kelompok besar, penyampaian melalui ceramah, demonstrasi, praktek, mengamati di lapangan dan diskusi kelompok. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari empat kegiatan, yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) observasi, (4) refleksi hasil penelitian tindakan. Subyek penelitiannya adalah siswa kelas X DPIB 3 SMK Negeri 1 Jamblang Kabupaten Cirebon pada semester Ganjil Tahun pelajaran 2018/2019, yang berjumlah 34 siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan nilai, yaitu: aktivitas belajar siswa mengalami peningkatan, seperti dalam hal menjawab pertanyaan atau permasalahan meningkat, menyampaikan pendapat meningkat, memperhatikan secara aktif meningkat, mengajukan pertanyaan atau mengungkapkan permasalahan cukup meningkat, bekerja dan belajar secara aktif. Hasil Kinerja Guru dalam Kegiatan Proses Pembelajaran PAI pada setiap siklusnya mengalami peningkatan, yaitu: pada siklus I menunjukkan kinerja yang berada kategori cukup, dan pada siklus II menunjukkan kinerja yang baik sekali . Hasil Belajar siswa, baik secara individu maupun kelompok mengalami peningkatan pada tiap siklusnya: hasil awal menunjukkan skor rata-rata: 58,24; hasil pada siklus I naik menjadi skor rata-rata: 74,12; hasil pada siklus II naik menjadi skor rata-rata: 83,67.

Authors and Affiliations

Siti Fatimah

Keywords

Related Articles

THE USE OF SURVEY QUESTION READ RECITE REVIEW (SQ3R) STRATEGY TO ENHANCE THE LEARNERS MOTIVATION IN COMPREHENDING ANNOUNCEMENT TEXTS (THE CASE OF SEVENTH GRADE STUDENTS OF SMPN 3 CIAWIGEBANG KUNINGAN)

The aim of this study- to describe the implementation of SQ3R strategy in teaching reading of announcement texts, to describe the enhancement of students` motivation in reading announcement texts through the use SQ3R s...

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KOMPETENSI TERHADAP MOTIVASI KERJA DI UNIVERSITAS MUHADI SETIABUDI BREBES

Dalam suatu organisasi, Pegawai dan Dosen memiliki peran penting dalam menjalankan roda organisasi. Pegawai dan Dosen adalah bagian dari Sumber Daya Manusia (SDM) dalam Lembaga Perguruan Tinggi. Sebagai motor penggera...

ANALISIS HIDROLOGI UNTUK PERENCANAAN DAN PENANGGULANGAN BANJIR (STUDI KASUS SUNGAI CONDONG KABUPATEN CIREBON)

Daerah Aliran Sungai (DAS) Condong adalah salah satu daerah aliran sungai yang terletak di Gunung Jati Kabupaten Cirebon Jawa barat, dan melintasi 5 kecamatan yang ada di Cirebon. Sungai condong meluap dan menggenangi...

PENGARUH KREDIT BERMASALAH TERHADAP SISA HASIL USAHA (SHU) MELALUI MODAL SENDIRI

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar Pengaruh Kredit Bermasalah terhadap Sisa Hasil Usaha (SHU) melalui Modal Sendiri pada Koperasi KPRI Wirapraja Indramayu. Metode yang digunakan dalam pen...

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KETERLAMBATAN PELAKSANAAN KEGIATAN REHAB RUMAH TIDAK LAYAK HUNI PADA PROGRAM PNPM-MP KABUPATEN TEGAL TAHUN 2012

Salah satu kegiatan yang merupakan upaya penanggulangan kemiskinan adalah perbaikan atau rehab rumah tidak layak huni yang biasa disingkat RTLH dari keluarga atau warga miskin (gakin). Karena kegiatan ini bisa menghila...

Download PDF file
  • EP ID EP41438
  • DOI -
  • Views 225
  • Downloads 0

How To Cite

Siti Fatimah (2019). PENERAPAN TEKNIK STUDENT TEAM ARCHIVE DIVISION (STAD) DALAM MEMAHAMI MATERI BACAAN AL-QUR’AN SURAH AL HUJURAT AYAT 12 DAN AYAT 10 DI KELAS X DPIB 3 SMK NEGERI 1 JAMBLANG KABUPATEN CIREBON. Jurnal Syntax Literate, 4(3), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41438