PENETAPAN KADAR NATRIUM BENZOAT PADA MINUMAN ISOTONIK BERBAGAI MERK YANG DIJUAL DISALAH SATU SWALAYAN KOTA CIREBON
Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2019, Vol 4, Issue 4
Abstract
Minuman isotonik merupakan minuman formulasi yang ditujukan untuk mengganti cairan, karbohidrat, elektrolit dan mineral tubuh dengan cepat. Minuman isotonik sering dikonsumsi masyarakat tidak hanya sebagai pelepas dahaga atau rasa haus, tetapi juga memiliki kesehatan tertentu. Minuman isotonik dimanfaatkan oleh orang yang sedang atau telah melalukan aktivitas fisik, Seperti bekerja dan olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya Natrium Benzoat pada minuman isotonik berbagai merk yang dijual di salah satu Swalayan Kota Cirebon dan untuk mengetahui kadar Natrium Benzoat pada minuman isotonik berbagai merk yang dijual di salah satu Swalayan Kota Cirebon. Minuman isotonik yang mengandung bahan pengawet khususnya natrium benzoat dalam jumlah berlebihan akan menggangu kesehatan manusia. Natrium benzoat cenderung diserap oleh lambung dan jika dikonsumsi dalam jumlah yang besar akan mengiritasi lambung lalu merusak organ target (hati) setelah menumpuk satu jumlah yang berlebihan. Penulisan penelitian ini bersifat Deskriptif yaitu suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat gambaran atau deskripsi suatu keadaan secara objektif. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini terdapat 1 merek mengandung Natrium Benzoat dari 10 merek dan kadar natrium benzoat pada minuman isotonik didapatkan hasil rata-rata 250 mg/kg. Berdasarkan hasil pengolahan data statistik tersebut didapatkan nilai signifikasi (Sig. 1- tailed) sebesar 0.188a,b, nilai tersebut lebih besar dari 0.05 sehingga dapat dinyatakan H0 diterima dan H1 ditolak, hal tersebut menunjukan tidak terdapat Natrium Benzoat pada minuman isotonik yang dijual di salah satu Swalayan Kota Cirebon.
Authors and Affiliations
Supriyatin
EMBEDDED GRAPHIC ONLINE SERVICE
Pada umumnya pengguna internet di Indonesia sangat banyak bahkan menyeluruh, tidak heran jika hamper setiap orang yang telah mengenal internet pasti punya email, blog atau situs pribadi. Dengan banyaknya kebutuhan orang...
KAJIAN KINERJA PDAM TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN STUDI KASUS KECAMATAN BREBES
Air bersih sangat penting dalam kehidupan manusia, baik itu untuk keperluan sehari-hari ataupun untuk keperluan lainnya. Dalam memenuhi kebutuhan akan air bersih tersebut, masyarakat mendapatkan dengan beberapa cara, a...
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH TERKAIT KETERSEDIAAN LAHAN RELOKASI BAGI PEDAGANG KAKI LIMA (STUDI PENELITIAN PEDAGANG KAKI LIMA KOTA CIREBON)
Pedagang kaki lima (PKL) adalah suatu usaha sektor informal berupa usaha dagang dan kadang-kadang juga sekaligus produsen. Sektor informal kadang mendapat perlakuan yang kurang pantas dari aparat penertiban Kota dengan...
PENINGKATAN KEMAMPUAN DALAM MENGGUNAKAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN YANG EFEKTIF BAGI GURU MIS NAHDLATUL UMAH KALIRAHAYU DAN MIS MIFTAHUL ULUM KALIRAHAYU LOSARI CIREBON
Berdasarkan pengamatan dan observasi yang dilaksanakan di Guru MIS Nahdlatul Umah Kalirahayu Dan MIS Miftahul Ulum Kalirahayu Losari Cirebon ditemukan guru-guru secara teori maupun praktek terhadap teknologi informasi...
TANGGUNGJAWAB HUKUM KESEHATAN AHLI GIGI TERHADAP TINDAKAN MALPRAKTEK
Pekerjaan menjadi ahli gigi tanpa izin dari pemerintah dan aturaan perundangudnangan yangtelah diatur akan membawa dampak besar yang di timbulkan yaitu maraknya malpraktek yang terjadi di masyarakat. Penelitian ini memb...