SISTEM PAKAR BERBASIS WEB DIAGNOSA PENYAKIT THT (TELINGA, HIDUNG, TENGGOROKAN) MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR

Abstract

Penyakit Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (Otolaryngology) belum banyak dikenal di masyarakat. Penyakit ini termasuk penyakit yang berbahaya karena menyerang beberapa organ pada manusia antara lain telinga, hidung dan tenggorokan. Telinga merupakan organ untuk pendengaran dan keseimbangan, telinga merubah energi mekanis menjadi gelombang syaraf, yang kemudian dihantarkan ke otak. Hidung pada manusia berperan penting sebagai sistem pernafasan. Tenggorokan adalah salah satu organ dalam melancarkan sistem pencernaan. Penyakit di sekitar hidung, telinga, dan tenggorokan biasanya disebabkan oleh infeksi kuman, tetapi banyak pula yang diakibatkan oleh kelainan perkembangan sel tubuh, yang kemudian menjadi tumor dan kanker. Salah satu solusi permasalahan ini adalah dengan dibangunnya sistem pakar yang dapat membantu pengguna untuk mendiagnosa penyakit Telinga, Hidung, dan Tenggorokan secara praktis dan akurat. Sistem pakar ini dibangun dengan menggunakan metode Certainty Factor. Metode ini untuk menguji apakah suatu fakta itu pasti atau tidak pasti yang berbentuk metric yang biasanya digunakan dalam sistem pakar. Metode ini sangat cocok untuk sistem pakar yang mendiagnosa sesuatu yang belum pasti. Faktor kepastian menyatakan kepercayaan dalam sebuah kejadian atau fakta dalam hipotesa berdasarkan bukti atau penilaian pakar. Keluaran sistem ini adalah keputusan tunggal berupa vonis penyakit.

Authors and Affiliations

Keywords

Related Articles

PREDIKSI PENYEBARAN HIDROKARBON MENGGUNAKAN ARTIFICIAL NEURAL NETWORK (ANN) DI FORMASI GUMAI, JAMBI

Penelitian ini memaparkan karakteristik reservoir batugamping penghasil hidrokarbon menggunakan artificial neural network di lapangan “X” Formasi Gumai, Cekungan Jambi. Lapangan ini menggunakan data seismik 3D poststack,...

IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY PADA PERMAINAN BATU-KERTAS-GUNTING DENGAN METODE N-GRAM BERBASIS MOBILE ANDROID

Teknologi Augmented Reality merupakan sebuah teknologi visualisasi objek yang menggabungkan objek dunia virtual ke dalam tampilan dunia secara realtime. Implementasi teknologi Augmented Reality pada video games bertujuan...

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN JENIS BIBIT UNGGUL KELAPA SAWIT DENGAN METODE ANALYTIC HIERARCHY PROCESS (AHP)

Kebutuhan akan ketersediaan bibit kelapa sawit berkualitas dengan kuantitas yang terus meningkat sejalan dengan meningkatnya kebutuhan penduduk dunia akan minyak sawit. Perawatan bibit yang baik di pembibitan awal dan pe...

Kinerja Metode C4.5 dalam Penyaluran Bantuan Dana Bencana

Secara geografis Indonesia membentang dari 60 LU sampai 110 LS dan 920 sampai 1420 BT, terdiri dari pulau-pulau besar dan kecil yang jumlahnya kurang lebih 17.504 pulau. Tiga per-empat wilayahnya adalah laut (5,9 juta km...

SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN DEWANTARA SCOUT COMPETITION 2015

Sistem Informasi Pendaftaran Dewantara Scout Competition 2015 merupakan sebuah sistem registrasi yang bersifat online agar para calon peserta lomba dimudahkan dalam proses administrasi. Tujuan penelitian ini adalah memud...

Download PDF file
  • EP ID EP257236
  • DOI -
  • Views 113
  • Downloads 0

How To Cite

(2017). SISTEM PAKAR BERBASIS WEB DIAGNOSA PENYAKIT THT (TELINGA, HIDUNG, TENGGOROKAN) MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR. Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi, 2(2), 1-8. https://europub.co.uk/articles/-A-257236