Analisis IPM di Kalimantan Timur Tahun 2021 Dengan Pendekatan Metode OLS dan GWR

Journal Title: Jurnal Statistika dan Komputasi - Year 2023, Vol 2, Issue 2

Abstract

Latar   Belakang:  Provinsi Kalimantan Timur merupakan salah satu provinsi yang memiliki potensi ekonomi yang signifikan di Indonesia. Namun, untuk mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, perlu dilakukan analisis yang mendalam terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi Indeks Pembangunan Manusia atau IPM di wilayah ini. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis regresi spasial pada IPM di Kalimantan Timur tahun 2021. Metode: Metodologi penelitian mencakup sumber data yang digunakan dan variabel penelitian yang terdiri dari variabel dependen (IPM) dan variabel independen yang meliputi harapan lama sekolah, umur harapan hidup, rata-rata lama sekolah, rasio ketergantungan, tingkat pengangguran terbuka, dan tingkat partisipasi angkatan kerja. Kemudian akan dibandingkan dengan dua metode yaitu metode Ordinary Least Square (OLS) dan Geographically weighted regression (GWR). Hasil: Model GWR Indeks Pembangunan Manusia di Kalimantan Timur lebih baik dibandingkan model OLS. R square yang didapatkan dengan pemodelan GWR lebih kecil yaitu sebesar 0.984551, Sedangkan Model OLS didapatkan nilai sebesar 0.985. Kesimpulan: Setiap wilayah di Kalimantan Timur memiliki karakteristik yang berbeda-beda atau memiliki unsur spasial. Nilai IPM tertinggi adalah Kota Samarinda, sedangkan terendah adalah Kabupaten Mahakam Ulu.

Authors and Affiliations

Yanuar Bhakti Wira Tama, Dwiki Jaya Ardila, Syalam Ali Wira Dinata Simatupang, Retno Wahyu Dewanti

Keywords

Related Articles

Model Double Exponential Smoothing Dalam Peramalan Penerimaan Pajak Pemerintah Pusat Indonesia

Latar   Belakang: Peramalan sebagai salah satu cara memprediksi suatu peristiwa atau nilai tertentu di masa depan dengan cara mempertimbangkan data di masa lalu. Peramalan dibutuhkan untuk memprediksi nilai total penerim...

Analisis IPM di Kalimantan Timur Tahun 2021 Dengan Pendekatan Metode OLS dan GWR

Latar   Belakang:  Provinsi Kalimantan Timur merupakan salah satu provinsi yang memiliki potensi ekonomi yang signifikan di Indonesia. Namun, untuk mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan m...

Analisis Kepuasan Pengguna Jasa Petugas Parkir Dinas Perhubungan Bojonegoro Menggunakan Regresi Logistik Ordinal

Latar Belakang: Tidak semua petugas parkir Dinas Perhubungan Kabupaten Bojonegoro melaksanakan kerjanya baik dan sesuai dengan standard operational procedure (SOP). Bentuk pembekalan dan sosialisasi oleh dinas terkait su...

Penerapan Metode Naive Bayes Classifier Untuk Klasifikasi Indeks Pembangunan Manusia Di Provinsi Jawa Timur

Latar   Belakang: IPM adalah alat ukur pencapaian kualitas hidup suatu negara yang terdiri atas tiga dimensi, yaitu: kesehatan, pengetahuan, dan hidup layak. Terdapat variasi IPM yang cukup signifikan antara kota dan kab...

Pemodelan Regresi Data Panel Untuk Memprediksi Ketersediaan Beras Di Kabupaten Bojonegoro

Latar   Belakang:    Ketersediaan beras menjadi komponen utama penyebab inflasi dan kurangnya beras mengganggu ketahanan pangan nasional. Kabupaten Bojonegoro menjadi produksi padi menempati urutan ketiga di Provinsi Jaw...

Download PDF file
  • EP ID EP740543
  • DOI https://doi.org/10.32665/statkom.v2i2.2315
  • Views 35
  • Downloads 1

How To Cite

Yanuar Bhakti Wira Tama, Dwiki Jaya Ardila, Syalam Ali Wira Dinata Simatupang, Retno Wahyu Dewanti (2023). Analisis IPM di Kalimantan Timur Tahun 2021 Dengan Pendekatan Metode OLS dan GWR. Jurnal Statistika dan Komputasi, 2(2), -. https://europub.co.uk/articles/-A-740543