HUBUNGAN PERAWATAN PASIEN MENJELANG AJAL DENGAN DOKUMENTASI KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT WILAYAH KOTA CIREBON

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2018, Vol 3, Issue 8

Abstract

Melalui observasi yang dilakukuan sebelumnya, di dapatkan bahwa pada tiga bulan terakhir jumlah pasien yang meninggal di RSUD Gunungdjati kota Cireon adalah sebanyak 122 pasien. Jumlah pasien yang meninggal tersebut merupakan pasien yang meninggal di ruang ICU. Dimana ruang tersebut merupakan unit perawatan intensif bagi pasien yang membutuhkan perawatan secara ketat. Karena pada dasarnya pasien yang memiliki keadaan kritis harus diberikan pelayanan yang serius. Pada umumnya perawat sering dihadapkan pada pasien yang sedang dalam kondisi sakaratul maut. Hal inilah yang melatarbelakangi pentignnya dokumentasi klinis atau tindakan dokumentasi keperawatan. Tindakan dokumentasi keperawatan menjadi prasyarat dalam melaksanakan perawatan yang profesional dan prosedural. Penelitian ini telah dilakukan terhadap 30 sampel yaitu perawat pelaksana memberikan pelayanan terhadap pasien yang sedang dalam menjelang ajal dengan melakukan dokumentasi perawatan yang ada di ruang ICU RSUD Gunungdjati Kota Cirebon. Pengambilan sampling tersebut penulis lakukan dengan metode total sampling. Penulis akan menggunakan metode deskriptif dan pendekatan retrospektif. Penelitian dilakukan dengan memberikan lembar kuesioner dengan jumlah 28 pertanyaan yang disebarkan kepada semua perawat yang bertugas di ruang ICU. Menurut hasil penelitian yang dilakukan, bahwa perawatan pasien yang sedang sakaratul maut dengan dokumentasi keperawatan memiliki nilai (p=0,001, ?=0,05). Implikasi perawatan pasien menjelang ajal perlu dilakukan pengembangan konsep perawatan jenazah yang berkaitan dengan perawatan porensik. Hal ini disarankan agar konsep penelitian ini bisa berkembang dengan perkembangan dalam dunia kesehatan.

Authors and Affiliations

Jaelani

Keywords

Related Articles

PENGUKURAN FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH PROMOSI KESEHATAN TERHADAP KESIAPAN IBU DALAM MENGHADAPI PERSALINAN

Kekhawatiran ibu hamil terhadap kesiapan menghadapi persalinan masih cukup tinggi karena kurangnya promosi kesehatan, fasilitas kesehatan, peran bidan dan peran suami yang belum mendukung ibu menerima kondisi kehamilan...

OPTIMALISASI KREATIVITAS ANAK MELALUI AKTIVITAS MONTASE PADA USIA TAMAN KANAK-KANAK

Penelitian memiliki maksud untuk mengoptimalkan kreativitas anak dengan aktivitas montase di Kota Tangerang. Waktu yang ditempuh dalam penelitian ini adalah mulai pada bulan April dan Mei 2017. Metode yang digunakan da...

PENINGKATAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA BERBASIS MASYARAKAT UNTUK MENGATASI MASALAH PENGANGGURAN DI WILAYAH KABUPATEN CIREBON

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat penerapan peningkatan kualitas sumber daya manusia berbasis masyarakat untuk mengatasi masalah pengangguran di wilayah Kabupaten Cirebon. Naratif deskriptif kemudian dig...

PERENCANAAN ARSITEKTUR SISTEM INFORMASI KOPERASI MENGGUNAKAN METODOLOGI TOGAF

Penelitian ini membahas mengenai Perencanaan Arsitektur Sistem Informasi pada Koperasi menggunakan metodologi TOGAF (The Open Group Architecture Technique) dengan mengambil studi kasus di Koperasi Sri Mina Sari Juntiny...

MANAJEMEN DAKWAH PERSISTRI SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS DA’IYAH

Perubahan dan Perkembangan dunia yang semakin kompleks merupakan tantangan dakwah yang berat, sehingga perlu adanya solusi seperti melaluipenerapan dakwah Islam yang efektif, efisien dan tetap relevan. Dakwah Islam ya...

Download PDF file
  • EP ID EP41335
  • DOI -
  • Views 196
  • Downloads 0

How To Cite

Jaelani (2018). HUBUNGAN PERAWATAN PASIEN MENJELANG AJAL DENGAN DOKUMENTASI KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT WILAYAH KOTA CIREBON. Jurnal Syntax Literate, 3(8), -. https://europub.co.uk/articles/-A-41335