VISUALISASI KARAKTER KUNTILANAK BERDASARKAN CERITA LEGENDA URBAN MENGENAI TRAGEDI SAKIT HATI PEREMPUAN

Journal Title: VISUALITA Jurnal Online Desain Komunikasi Visual - Year 2014, Vol 5, Issue 2

Abstract

Salah satu legenda urban yang terkenal di Indonesia adalah cerita mengenai makhluk-makhluk gaib atau hantu. Pada masyarakat tradisional di Indonesia, hantu secara umum lebih diketahui sebagai roh atau arwah yang meninggalkan raga atau badan karena kematian yang tidak dikehendaki. Menilik kondisi ini maka masyarakat Indonesia mengidentifikasi bermacam-macam makhluk halus, dan salah satu yang dikenal luas adalah kuntilanak. Kuntilanak dipercaya sebagai hantu yang asal-usulnya adalah perempuan yang hamil tetapi kemudian meninggal dunia, atau perempuan yang meninggal karena melahirkan tetapi anaknya belum sempat dilahirkan. Materi legenda urban kuntilanak menarik untuk diangkat karena tidak hanya bercerita mengenai tragedi saja, tetapi bagaimana pemikiran masyarakat pengusungnya menjelaskan asal-usul legenda tersebut, perjalanan hidup sebelumnya menjadi dasar logis yang membentuk suatu konsep perwujudan kuntilanak, sifat serta citra perempuan yang dikenal cantik dan anggun berbalik drastis ketika bertemu tragedi dramatis, serta sifat nafsu duniawi yang terbawa kealam kematian. Hal-hal ini yang pada akhirnya melegalisasi perwujudan sosok seram yang diketahui sebagai kuntilanak. Makalah ini berdasarkan penelitian dalam Tugas Akhir yang mengangkat gagasan untuk membuat media yang berkaitan wujud perupaan, didasarkan pada penelitian mengenai cerita asal dikaitkan dengan pemahaman tentang keberadaan hantu perempuan, yaitu rasa sakit hati, dendam, dan alam kematian.

Authors and Affiliations

Achmad Deptian Djenuari Rizky, Yully Ambarsih Ekawardhani

Keywords

Related Articles

Desainer Toys Sebagai Identitas Gaya Hidup Urban

Urban area is known by higher population density and vast human type in comparison to the areas surrounding it. Quick progression of lifestyle in urban has created new variant of culture. This condition become complex...

Desain Budaya Jawa Dalam Opera Van Java

Penyajian tayangan hiburan dalam media visual selalu menarik untuk diamati dan ditelisik kehadirannya. Terutama pengemasan tayangan hiburan berupa kesenian tradisional dalam modernitas selalu memiliki daya tarik tersendi...

Penyatuan Manusia & Teknologi Aplikasi 3D (Katalog Virtual 3D)

Interaksi antara manusia dan katalog komoditas merupakan suatu hal yang sangat berperan dalam mempengaruhi tingkah laku manusia dalam mengkonsumsi komoditas. Dengan adanya kebutuhan yang menentukan tingkah laku untuk mem...

DELEUZE CINEMATICA’ ETHIC IN JAVA WOMEN'S REPRESENTATION ON ‘SETAN JAWA’ GARIN NUGROHO'S FILM

Film is a medium of visual communication that plays a role in the dissemination of women's concept discourse in Indonesia, one of which is due to its distinctive characteristics that can last for a long period of time, p...

Perilaku Komunitas Rat Bike dan Nilai Estetik Pada Desain Kendaraan Roda Dua

Kemacetan lalu lintas, pelayanan angkutan massa yang belum dianggap baik dan memadai, serta aktifitas yang padat, telah mendorong sebagian besar masyarakat perkotaan untuk memiliki sepeda motor. Jenis alat transportasi i...

Download PDF file
  • EP ID EP422868
  • DOI -
  • Views 54
  • Downloads 0

How To Cite

Achmad Deptian Djenuari Rizky, Yully Ambarsih Ekawardhani (2014). VISUALISASI KARAKTER KUNTILANAK BERDASARKAN CERITA LEGENDA URBAN MENGENAI TRAGEDI SAKIT HATI PEREMPUAN. VISUALITA Jurnal Online Desain Komunikasi Visual, 5(2), 1-17. https://europub.co.uk/articles/-A-422868